Adaro Programkan Pembangunan Kampung Ternak

oleh
oleh

Perusahaan pertambangan batu bara nasional PT Adaro Indonesia pada 2012 ini memprogramkan pembentukan Kampung Ternak di wilayah Kabupaten Balangan, Kalimantan Selatan. <p style="text-align: justify;">Manager Corporate Social Responsibility (CSR) PT Adaro Indonesia, Abdurrahman di Dahai Office, sekitar 7 kilometer dari Paringin, ibu kota Balangan, Kamis, mengatakan Kampung Ternak rencananya akan di bangun di wilayah Kecamatan Lampihong.<br /><br />"Kecamatan Lampihong di pilih karena wilayah tersebut masuk kategori Ring I kawasan sekitar pertambangan sehingga menjadi prioritas program-program kemasyarakatan PT Adaro Indonesia," ujarnya.<br /><br />Kampung Ternak dicanangkan sebagai areal pengembangan dan pembibitan ternak seperti sapi, kambing dan ayam oleh masyarakat yang bibitnya diberikan oleh PT Adaro Indonesia.<br /><br />Ia mengatakan, pembentukan Kampung Ternak tersebut merupakan bagian dari pelaksanaan program CSR PT Adaro Indonesia untuk Balangan 2012 ini.<br /><br />"Selain memang kewajiban dari PT Adaro Indonesia kepada masyarakat sekitar tambang, program tersebut juga untuk membantu pemerintah daerah setempat dalam upaya mewujudkan kawasan peternakan," katanya.<br /><br />Pemerintah daerah setempat telah mencanangkan pembentukan kawasan peternakan yang meliputi 13 desa di tiga kecamatan, masing-masing Kecamatan Batu Mandi, Paringin dan Lampihong.<br /><br />Untuk pembentukan tersebut, pemerintah daerah setempat bersama PT Adaro Indonesia sejak 2011 lalu telah membagikan bantuan bibit ternak sapi unggul untuk masyarakat.<br /><br />Pemberian bantuan tersebut dilaksanakan bersamaan dengan pelaksanaan program dari pemerintah pusat dalam upaya pencapaian swasembada daging sapi pada 2014.<br /><br />2012 ini, pemerintah pusat kembali mengalokasikan jatah bantuan bibit ternak sapi unggul untuk pemerintah daerah setempat sehingga PT Adaro Indonesia sebagai mitra pada program tersebut juga mengalokasikan jatah bantuan yang sama.<br /><br />Ia menambahkan, saat ini telah dilakukan survei terhadap bakal wilayah sasaran pembentukan Kampung Ternak dan pendataan para penerima bantuan.<br /><br />"Secepatnya, bila segala sesuatunya sudah selesai dipersiapkan maka pembentukan Kampung Ternak akan segera kita laksanakan," tambahnya.<br /><br />Pembentukan Kampung ternak itu sendiri dilakukan berkoordinasi dengan instansi terkait sehingga akan dapat terlaksana bila mendapat respon dan kesiapan dari pemerintah daerah setempat. <strong>(phs/Ant)</strong></p>