BNN Sintang Tes Urin PNS Setda Sintang

oleh
oleh

Apel pagi setiap senin di lingkungan Sekretariat Daerah Kabupaten Sintang merupakan rutinitas yang selalu dilakukan. <p style="text-align: justify;">Namun pada apel pagi senin, 30 Mei 2016 menjadi berbeda karena Bupati Sintang Jarot Winarno sendiri bertindak sebagai pembina apel pagi tersebut dan dihadiri oleh Wakil Bupati Sintang Askiman, Sekretaris Daerah Kabupaten Sintang Yosepha Hasnah, para asisten, kepala bagian dan seluruh staf yang ada di SKPD terbesar tersebut.<br /><br />Bupati Sintang Jarot Winarno dalam arahannya mengakui seluruh jajaran Pemkab Sintang sudah on the track. <br /><br />“sekitar 3 bulan kami memimpin Sintang, saya melihat seluruh jajaran PNS sudah bisa bekerja maksimal dan sudah on the track. saya ingin kondisi ini terus dijaga. tetap bekerja dengan maksimal dan bantu saya bersama Pak Askiman” terang Jarot Winarno.  <br />    <br />“dan pada hari ini, sesuai perintah Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia. Hari ini kami akan diperiksa urin oleh teman-teman BNN. dan seluruh PNS di Setda Sintang juga harus mendukung kegiatan tes urin ini. tidak perlu takut, tidak perlu kabur, jalani saja” pesan Jarot Winarno. <br />    <br />Usai melaksanakan apel pagi, Bupati Sintang, Wakil Bupati Sintang, Sekda Sintang, para asisten dan Kadis Kesehatan bersama jajaran BNN Kabupaten Sintang melakukan sesi pemotretan untuk kampanye anti narkoba di sintang. <br /><br />Kemudian Tim BNN Kabupaten Sintang pun langsung menyiapkan peralatan seperti tabung dan daftar hadir. <br /><br />Ratusan PNS di Lingkungan Sekretariat Daerah Kabupaten Sintang pun tampak sibuk mengisi absen dan mengambil tabung sesuai nomor urut absen. (Hms)</p>