Bupati Silaturrahmi Dengan Kafilah STQ Provinsi

oleh
oleh

Bupati Kabupaten Lamandau, Kalimantan Tengah, Marukan bersama sejumlah unsur muspida mengunjungi tempat penginapan kafilah Seleksi Tilawatil Quran tingkat Provinsi di Nanga Bulik, Sabtu. <p style="text-align: justify;">"Kunjungan ini dilakukan untuk menjalin silaturahmi sekaligus mengucapkan selamat datang di bumi Bahaum Bakuba," kata Bupati ketika mengunjungi kafilah STQ yang akan berlangsung 12-18 Mei 2013 dan dibuka oleh Gubernur Agustin Teras Narang.<br /><br />Pada STQ XIX ini akan diperlombakan sejumlah cabang lomba seperti cabang Tilawah lima golongan, cabang tahfidz lima golongan, cabang Tafsir dua golongan, cabang Fahmil Quran, cabang Syarhil Quran dan cabang Khath Al-Quran tiga golongan.<br /><br />STQ XIX tingakat Provinsi 2013 yang diikuti peserta utusan satu kota dan 13 kabupaten berbeda dengan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) karena ada cabang yang tidak dilombakan seperti festival Rebana dan Hadrah yang langsung di bawah Lasqi.<br /><br />Pelaksanaan STQ ini dimaksdukan untuk meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap Al Quran sehingga diharapkan menjadikan kekuatan moral dan kembali menghidupkan tradisi membaca Al Quran yang sekarang terindikasi menurutn di kalangan generasi muda muslim.<br /><br />Ini merupakan tujuan jangka panjang yang diharapkan anak-anak dan generasi muda terus membaca dan memahami isi kandungan Al Quran yang nantinya akan menjadi kekuatan moral dalam kehidupannya.<br /><br />Bupati Marukan mengatakan, tujuan dilaksanakan STQ jangka pendek untuk menjaring kader terbaik menjadi "duta" provinsi yang dijuluki "Bumi Tambun Bungai dan Bumi Pancasila" ini di tingkat nasional.<br /><br />STQ XIX akan dibuka oleh Gubernur Agustin Teras Narang, Minggu (12/5) malam. Pembukaannya akan dimeriahkan penampilan seni Islami dan pameran berbagai macam produk kreatif, di samping pawai ta’ruf dan pasar rakyat.<strong> (das/ant)</strong><br /><br /><br /></p>