Dispenda Sintang Akan Terima Penghargaan ISO

oleh
oleh

Tekad Dispenda Kabupaten Sintang untuk terus meningkatkan profesionalisme dan pelayanan terhadap masyarakat mulai membuahkan hasil. Terbukti dari beberapa instansi yang di kabupaten Sintang hanya Dispenda Sintang yang mendapatkan penilaian International Organization for Standardization (ISO) berbasis pelayanan. <p style="text-align: justify;">Hal tersebut disampaikan Kepala UPPD Dispenda Provinsi Kalimantan Barat Kabupaten Sintang, Mewardi.<br /><br />“Jika tidak ada halangan pak Bekti Hendarto  sebagai Trainer akan memberikan penghargaan kepada Dispenda Sintang ”kata Mewardi  kepada kalimantan-news.com Rabu (24/10/2012).<br /><br />Di katakannya perolehan penilaian ISO tersebut setelah melalui tahapan penilaian pusat tentang administrasi pelayanan pajak di Sintang, <br /><br />”Ini merupakan hal yang sangat mengembirakan. Tugas kami ke depan, tentu bagaimana upaya meningkatkan standarisasi pelayanan pajak di Sintang ini yang lebih baik lagi ,” terang Mawardi<br /><br />Menurutnya tujuan di laksanakannya pembinaan dan penilaian ISO  adalah untuk menyatukan prinsip dan tata cara pelayanan sehingga tercipta sistim pelayanan terpadu yang semuanya bermuara pada tujuan pelayanan prima kepada masyarakat wajib pajak khususnya yang ada di Sintang.<br /><br />"Kami berkomitmen, penghargaan ini akan menjadi pelecut semangat untuk terus memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, dengan harapan kepuasan masyarakat terhadap pajak "jelasnya.<br /><br />Selain itu dengan visi menjadi unit penyelenggara pelayanan yang produktif dalam mewujudkan pelayanan prima, pihaknya juga terus berkomitmen menerapkan sistim menejemen mutu ISO untuk melakukan perbaikan secara berkesinambungan di semua lini,<br /><br />Yang terpenting dalam hal ini, lanjutnya bukan hanya performa yang nyaman di lihat, tapi justru kemampuan kita untuk menerapkan sistim pelayanan yang betul-betul puas di rasakan masyarakat dengan tanpa masalah. Menurutnya semua itu bisa terwujud apabila kita bisa bekerja sama dengan berkomunikasi yang baik serta menerapkan efisiensi waktu<br /><br />"Sepanjang bisa kita kerjakan hari ini kenapa harus menunggu hari esok,"tegasnya. <strong>(phs)</strong></p>