Harga Sarang Burung Walet Di Sampit Turun

oleh
oleh

Harga sarang burung walet di Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, turun signifikan sehingga membuat pengusaha kurang bergairah. <p style="text-align: justify;">"Harganya turun Rp1 juta per tiap jenis sarang burung walet. Sudah sebulan ini harganya turun. Kami tidak tahu apa penyebabnya. Pengepul hanya mengatakan bahwa harga di Jawa juga turun," kata Pariyanto, salah seorang pengusaha sarang burung walet di Sampit, Selasa.<br /><br />Saat ini harga per kilogram sarang walet jenis mangkok Rp5,8 juta, sudut Rp4,8 juta dan patahan Rp3,8 juta. Sebulan lalu harga sarang walet jenis mangkok mencapai Rp7,2 juta, sudut Rp6,2 juta dan patahan Rp5,2 juta per kilogram.<br /><br />Harga normal sarang jenis mangkok sekitar Rp7 juta per kilogram, namun belum lama ini sempat mencapai Rp7,4 juta. Jika dibanding saat harga sarang burung walet sedang tinggi, dulu harganya bisa tembus hingga belasan juta per kilogram.<br /><br />Selama ini pengusaha walet umumnya menjual sarang burung walet kepada pengepul yang mendatangi mereka. Pengepul tersebut ada yang kemudian menjual sarang walet ke Banjarmasin, dan ada pula ke Surabaya.<br /><br />"Pengiriman melalui karantina dan itu bayar retribusi, tapi kami tidak tahu apa masuk ke kas daerah atau tidak. Kami berharap harga sarang burung walet kembali membaik," harap Pariyanto.<br /><br />Budidaya sarang burung walet sempat menjadi idola usaha yang sangat menjanjikan di tahun 2010. Saat itu harga sarang burung walet mencapai belasan juta sehingga warga ramai-ramai membangun rumah budidaya walet, baik mendirikan gedung maupun memanfaatkan bagian atap rumah yang ditinggikan sekitar sepuluh meter.<br /><br />Bangunan budidaya walet terbanyak terdapat di Samuda Kecamatan Mentaya Hilir Selatan dengan jumlah diperkirakan mencapai ribuan. Dari daerah ini pulalah konon awal mula mencuat bisnis sarang burung walet. Namun seiring mulai sepinya bisnis ini, tidak sedikit bangunan walet yang terbengkalai bahkan dihentikan. (das/ant)</p>