Harga Solar Di Pelosok Kotawaringin Timur Rp16.000/Liter

oleh
oleh

Harga bahan bakar minyak di kawasan pelosok Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah, menembus angka Rp16.000 per liter untuk jenis solar dan Rp12.000 untuk premium, jauh lebih tinggi dibanding harga normal di SPBU. <p style="text-align: justify;">"Harga bensin (premium) Rp12.000, sedangkan solar Rp16.000 per liter. Kalau dibanding dengan harga di Sampit, pasti jauh lebih mahal di sini," kata Sekretaris Desa Tumbang Ngahan, Milyono, di Sampit, Senin.<br /><br />Desa Tumbang Ngahan, Kecamatan Antang Kalang, adalah salah satu desa yang letaknya cukup jauh dari Sampit, Ibu Kota Kabupaten Kotawaringin Timur. Untuk menuju desa ini, dibutuhkan waktu tempuh sekitar tujuh jam melalui jalur darat.<br /><br />Masih banyak desa di Kotawaringin Timur yang jaraknya lebih jauh, seperti Desa Tumbang Gagu yang merupakan desa terujung dan berbatasan dengan Kalimantan Barat. Bahkan ada beberapa desa di Kotawaringin Timur, yang harus ditempuh melalui jalur sungai karena belum tersedianya jalan.<br /><br />Kondisi ini membuat kehidupan masyarakat di desa cukup berat. Selain tingkat ekonomi yang sebagian masih rendah, sulitnya distribusi dan mahalnya harga BBM membuat harga kebutuhan di desa-desa tersebut sangat tinggi.<br /><br />Seperti di Desa Tumbang Ngahan, harga kebutuhan cukup tinggi karena pedagang harus membeli barang ke Sampit. Beruntung sejak 2009 lalu, desa ini bisa diakses melalui jalur darat. Sebelumnya masyarakat hanya mengandalkan jalur sungai dan harus menghabiskan biaya besar untuk membeli BBM.<br /><br />Harga gula di desa ini mencapai Rp15.000 per kilogram, minyak goreng curah per botol isi 1,5 liter dijual Rp20.000 dan harga beras Rp13.000 per kilogram. Harga kebutuhan jauh tinggi berkali-kali lipat dibanding di Sampit.<br /><br />Desa Tumbang Ngahan saat ini dihuni 107 kepala keluarga dengan jumlah penduduk sebanyak 391 jiwa. Masyarakatnya bermata pencaharian sebagai karyawan perkebunan kelapa sawit, mencari kayu, petani karet, rotan dan mencari kayu.<br /><br />Jika harga BBM naik, maka dipastikan beban hidup masyarakat akan bertambah. Pasalnya sudah bisa diprediksi, harga kebutuhan hidup juga pasti akan naik tinggi dengan alasan kenaikan ongkos angkut. (das/ant)</p>