Keterbatasan Anggaran Hambat Pembangunan Jembatan Timbang

oleh
oleh

Kepala Dinas perhubungan Komunikasi dan Informasi Kapuas Hulu RA. Sungkalang, mengatakan bahwa penyebab belum adanya jembatan timbang di Kabupaten Kapuas Hulu dikarenakan oleh keterbatasan anggaran, sehingga pembangunan jembatan timbang yang sering diajukan belum bisa terakomodir. <p style="text-align: justify;">“Kita sudah usulkan agar dibangun jembatan timbang di Kapuas Hulu, tetapi mau bagaimana lagi hal tersebut terkendala oleh anggaran,” jelas Sungkalang kepada sejumlah Wartawan, Rabu (21/03-2012).<br /><br />Dikatakan Sungkalang, seharusnya Kapuas Hulu sudah layak dibangun jembatan timbang, terutama dipintu masuk Kapuas Hulu di Kecamatan Silat, apalagi di Tahun ini pintu Border Pos Lintas Batas (PLB) Nanga Badau dibuka, tentunya akan semakin padat  keluar masuk barang yang melintasi sepanjang jalan Kabupaten Kapuas hulu. <br /><br />“Kita memang sudah layak dibangun jembatan timbang untuk mengontrol beban yang dibawa sejumlah kendaraan,” ujaranya. <br /><br />Tidak hanya jembatan timbang, menurut Sungkalang apabila PLB Badau di buka maka perlu juga dibangun Terminal untuk transit yang posisinya di Mataso Kecamatan Embaloh Hulu, selain itu terminal di Kecamatan Badau juga harus dibangun sesuai standar internasional. <br /><br />“Untuk itu Kita selalu melakukan koordinasi dengan pak Bupati, mudah-mudahan dengan adanya kerjasama antara BPPT dengan Pemerintah Kabupaten Kapuas Hulu apa yang menjadi kebutuhan Kita dapat terakomodir dengan inovasi-inovasi daerah,” ucapnya. <strong>(phs)</strong><br /><br /> </p>