Listrik Sering Padam, PLN Berjanji Kedepan Akan Bagus

oleh
oleh

Pemadaman listrik yang terjadi belakangan ini tentu sangat membuat masyarakat kesal. Terlebih ketika tidak ada pemberitahuan sebelumnya. Terkait hal itu, Kepala PLN Rayon Nanga Pinoh Melawi, Akhmadin mengatakan, bahwa pemadaman tersebut tidaklah disengaja, namun karena ada persoalan. <p style="text-align: justify;">“Pemadaman ini memang ada penggantian mesin, untuk general over hull ditukar dengan yang bagus. Nah, itu memakan waktu 4 sampai 6 hari. Satunya itu sudah diganti pada saat sebelum Idhul Adha, nah, penggantian yang satunya itulah yang terjadi pemadaman kemarin. Yang diganti ini kapasitas 1 mw, sama dengan yang satunya diganti pada Idhul Adha kemarin,” katanya saat ditemui di ruaangan kerjanya, Senin (10/10).<br /> <br />Dengan adanya penggantian dua mesin ini, maka tidak ada lagi pemadaman. Namun, lanjutnya, rencananya pihak PLN juga akan dilakukan pemadaman pada setiap Sabtu. “Mesin sudah ready semua, Rencananya kami juga melakukan pemadaman setiap Sabtu rencananya untuk pemeliharaan jaringan tegangan menegah, pembangkit, gardu,” ucapnya. <br /><br />Untuk melakukan pemeliharaan, pihak PLN sudah memiliki tim khusus untuk melakukannya, yakni tim Pelayanan Teknis (Yantek). Dengan adanya pemeliharaan, tentu akan memperbaiki pelayanan kedepannya.<br />“Sekarang inikan ada tim sendiri dari pelayanan teknis pinoh. Saya yakin kedepan makin bagus. Kita juga malu kalau padam-padam terus. Terkecuali sifatnya gangguan, itu incident yang tidak bisa diperidiksi,” paparnya. <br /><br />Selain itu, Akhmad mengatakan, pihak PLN Nanga Pinoh saat ini perlu dukungan terkait daya mampu. Karena saat ini daya mampu yang ada pas-pasan dalam ketersediaan daya. “Daya mampu kami 7,5 mega wat, sementara beban puncak yang ada itu 7, 35 mega watt. Jadi jika terganggu satu mesin pasti terjadi pemadaman,” jelasnya. <br /><br />Menurut Akhmadin, devisit daya mampu saat ini berkisar 1 sampai 2 mega watt. Kekurangan tersebut juga sudah disampaikan pihak PLN Nanga Pinoh ke Wilayah untuk segera ditanggapi.  Namun, jika pengajuan penambahan daya mampu tersebut tidak juga dipenuhi PLN Wilayah, maka di Melawi terancam pemadaman bergilir.<br /><br />“Sudah kita sampaikan ke wilayah. Kita harus punya cadangan 1 mega watt. Sudah kita usulkan dan belum ada jawaban dari wilayah. Jika tahun depan belum ada tambahan, bisa terjadi pemadaman terus menerus. Karena pemasangan bertambah terus, apalagi maraknya pembangunan saat ini,” pungkasnya. (KN)</p>