Malaysia Belum Siap, Launching PLB Ditunda Lagi

oleh
oleh

Launching Pos Lintas Batas (PLB) Nanga Badau yang rencananya akan dilaksanakan pada Bulan Mei 2012 ternyata ditunda lagi hingga bulan Juni 2012 mendatang, pasalnya Negara tetangga Malaysia menyatakan diri belum siap, dikarenakan infrastruktur dan jaringan listrik yang belum terpasang di Kantor PLB Malaysia. <p style="text-align: justify;">“Pemerintahan Malaysia belum siap karena beberapa infrastruktur yang akan dibangun dan mereka juga akan berupaya memasukan jaringan listrik ke Kantor yang baru dibangun mereka,” ungkap Agus Mulyana, SH selaku Wakil Bupati Kapuas Hulu kepada Wartawan diruang kerjanya, jum’at (04/05/2012).<br /><br />Dikatakan Mulyana, bahwa untuk membahas terkait PLB tersebut, akan ada rapat interent di Pontianak,sebab launching yang akan dilaksanakan itu sifatnya hanya antara Provinsi Kalimantan Barat dan Serawak, sedangkan untuk secara Internasionalnya hingga saat ini belum ada informasi untuk ditunda, sebab rencananya akan dibuka pada bulan Desember 2012 mendatang. <br /><br /&gt;"Yang launching ini skopnya hanya mencakup Pemerintaha Kal-bar dan Sarawak, sedangkan pembukaan secara internasionalnya antara Indonesia-Malaysia pada bulan Desember 2012,”jelasnya.<br /><br />Untuk itu, selaku Wakil Bupati Kapuas Hulus, Mulyana menghimbau agar seluruh masyarakat Kabupaten Kapuas Hulu khususnya yang berada di daerah perbatasan untuk bersabar menunggu pembukaan secara resemi PLB tersebut, karena kata Mulyana PLB menyangkut urusan kedua Negara, perlu ada yang dibenahi secara serius. Selain itu masyarakat itu sendiri harus juga sudah siap.<br /><br />“Terkait PLB ini tidak bisa dipaksakan, sebab menyangkut urusan kedua Negara antara Indonesia-Malaysia, meskipun ditunda, Malaysia menyatakan dirinya siap untuk membuka PLB tersebut, hanya saja mereka minta ditunda, Kita doakan saja semoga setelah ini pembukaan PLB tidak ditunda lagi, da harapan Saya masyarakat bisa bersabar,” pungkasnya. <strong>(phs)</strong></p>