Pawai Lampion Akan Meriahkan Malam CAP Go Meh di Melawi

oleh
oleh
Taufik

MELAWI – Ketua Majelis Adat Budaya Tionghua (MABT) Kabupaten Melawi, Taufik, ditemui Kamis (14/2) di Nanga Pinoh mengungkapkan, ribuan lampu lampion dari berbagai komunitas dan kelompok masyarakat akan mengikuti pawai lampion mengelilingi Kota Nanga Pinoh sebagai pusat perayaan Imlek dan Cap Go Meh atau malam penutupan tahun baru Imlek 2570 tahun 2019 di Kabupaten Melawi.

Kegiatan tersebut nantinya akan dipusatkan dihalaman Basket Perbasi Nanga Pinoh pada Selasa (18/2) malam.

Menurut Taufik, peserta pawai akan berlomba menghiasi kendaraan dengan menampilkan lampion-lampion khas berbagai bentuk untuk menarik perhatian masyarakat.Selain itu ,pada pawai lampion tersebut, juga didukung atraksi barongsai, naga, hiburan rakyat dan sejumlah acara pendukung lainnya.

“Pawai lampion ini merupakan hiburan masyarakat dalam menyambut perayaan Cap Go Meh.Keberadaan lampion tidak dapat dipisahkan dari tradisi perayaan Imlek dan Cap Go Meh, karena memiliki makna filosofis tersendiri. Lampion berwarna merah menjadi simbol pengharapan, keberuntungan, rezeki, dan kebahagiaan,” jelasnya.

Terpisah, seorang warga Nanga Pinoh, Bahrum mengaku dirinya merasa terhibur dengan digelarnya kegiatan kegiatan hiburan pada perayaan Imlek tersebut. Menurutnya hiburan yang disuguhkan tidak hanya menghibur warga Tionghua saja. Namun juga menjadi hiburan bagi warga lainnya.

“Menurutsaya pribadi saya merasa terhibur. Sangat senang dengan adanya pawai dan hiburan yang akan diselenggarakan MABT Melawi dalam rangka merayakan Imlek dan Cap Go Meh 2570 ini.berharap pawai lampion ini bisa terus dilaksanakan tiap tahun untuk mempertahankan tradisi dan juga sebagai hiburan. Namun kata Dia, tema pawai lampion bisa lebih dikembangkan lagi dan lebih kreatif, “ sarannya.

Ia juga berharap, hiburan yang disuguhkan pada perayaan Imlek tidak hanya begitu begitu saja. Namun ada perkembangan. Misalnya diadakan pertandingan barongsai dengan memperebutkan angpao besar.

“Mungkin akan lebih menarik jika pertandingan serta hiburan ya ditambah tidak hanya begitu begitu saja. Sehingga semakin menarik antusias warga untuk menonton hiburan itu tadi,” pungkasnya. (Ed/KN)