Renacana Kenaikan BBM Subsidi Picu Inflasi

oleh
oleh

Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah menilai kebijakan kenaikan harga maupun pembatasan Bahan Bakar Minyak (BBM) subsidi akan mempengaruhi dan memicu tingkat inflasi. <p style="text-align: justify;">"Apabila harga BBM subsidi naik, maka harga kebutuhan pokok juga akan ikut naik dan kondisi tersebut akan berdampak ke arah inflasi," kata Kepala BPS Kabupaten Kotim, Militan di Sampit, Kamis.<br /><br />Kenaikan harga maupun pembatasan BBM subsidi nantinya akan memiliki dua dampak, yaitu dampak langsung dan tidak langsung.<br /><br />Untuk dampak langsungnya yaitu bagi masyarakat pengguna BBM subsidi. Sedangkan dampak tidak langsungnya adalah naiknya harga barang-barang.<br /><br />Kanaikan harga BBM subsidi nantinya diharapkan tidak terlalu tinggi, sebab apabila terlalu tinggi maka dampaknya akan mempengaruhi pada harga kebutuhan.<br /><br />Saat ini harga BBM subsidi terutama minyak tanah di Kabupaten Kotim rata-rata dijual diatas Harga Eceran Tertinggi (HET) yang telah ditetapkan pemerintah daerah, yakni Rp3.300-Rp3.900 per liternya, fakta dilapangan dijual Rp6.000-Rp8.000 per liternya.<br /><br />Selain masalah BBM subsidi, BPS Kabupaten Kotim juga akan fokus terhadap sensus pertanian yang akan dilakukan pada 2013 mendatang.<br /><br />"Pada 2013 nanti kami akan menggelar sensus pertanian dan sensus itu sebelumnya memang sudah pernah dilakukan pada 1993 dan 2003, dan dilakukan setiap 10 tahun sekali," katanya.<br /><br />Sensus pertanian, nantinya akan dititikberatkan pada sektor pangan, peternakan, perikanan, kehutanan, perkebunan dan hortikultura.<br /><br />Hasil sensus pertanian tersebut akan menjadi patokan atau acuan bagi pemerintah untuk meningkatkan ketahanan pangan daerah dan nasional.<br /><br />Selama ini Kabupaten Kotim masih bergantung pada pada daerah lain untuk memenuhi kebutuhan pangan terutama, beras.<br /><br />"Pasokan beras sebagian besar di datangkan dari Banjarmasin, Kalimantan Selatan (Kalsel) dan pulau Jawa," terangnya. <strong>(das/ant)</strong></p>