Septendi Penderita Pembesaran Di Kepala Sudah Dibawa Ke RSUD Sekadau

oleh

SEKADAU – Septendi (7 bulan) anak dari pasangan Lendi (22 tahun) dan Lesin (16 tahun) warga Desa Kiungkang Dusun Riam Panjang Kecamatan Nanga Taman Sekadau menderita penyakit pembesaran dikepala, sore ini sudah dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah Sekadau.

Saat ditemui Awak media ini, kedua orang tua Septendi katakan, saat ini sudah ditangani oleh paramedis dan sudah diambil sample darah. Selain itu kedua orang tuannya katakan, memang dari sejak lahir ananknya sudah ada kelainan.

Begitu lahir, kepala bayi (Septendi) sudah nampak memanjang dan kemudian lama-lama membesar. Makan, minum masih seperti biasa, nangis dan buang air kecil juga normal seperti biasa,” ucap Lendi, Selasa (17/4/18).

Ditempat terpisah, Kepala Desa Kiungkang Muhamdi katakan, surat-surat dari desa untuk mebuat BPJS Septendi sudah disiapkan untuk diantar ke Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan perlindungan Anak (PPPA).

“Sebenarnya kemarin berkas – berkasnya sudah mau diantar ke Dinas Sosial tapi karena kemarin hujan dan banjir jadi ditunda,” ucap Hamdi.

Ia katakan, sebenarnya sudah lama dianjurkan untuk membawa Septendi kerumah sakit namun permasalahannya, orang tua Septendi belum ada KK untuk pembutana surat-surat lainya dan juga terkendala masalah biaya.

Hamdi juga menyampaikan bahwa, untuk meeingankan beban kedua orang tua Septendi, khusus masyarakat Desa Kiungkang juga ada kegiatan penggalangan dana. (AS /KN)