Atasi PMS Dengan Minum Air

×

Atasi PMS Dengan Minum Air

Sebarkan artikel ini

Pre Menstruasi Syndrom (PMS) seringkali disertai dengan masalah perubahan suasana hati. <p style="text-align: justify;">"Memang benar kalau PMS, perempuan sering uring-uringan itu bisa karena pengaruh hormon atau dehidrasi," kata dokter spesialis gizi klinis dari RSCM, Dr. dr. Luciana B Sutanto, MS, SpGK, di Jakarta, Kamis. <br /><br />Luciana menjelaskan bahwa tubuh membutuhkan banyak cairan pada masa PMS. <br /><br />Cairan tubuh yang kurang akan mempengaruhi kondisi hormon dan otomatis mempengaruhi suasana hati. <br /><br />Lebih lanjut Luciana menjelaskan sebagian perempuan enggan banyak minum pada saat PMS karena khawatir mempengaruhi bentuk tubuhnya. <br /><br />"Pada saat PMS tubuh biasanya memang membengkak, namun asupan cairan tetap diperlukan. Tubuh akan beradaptasi dengan jumlah cairan tubuh," jelas Luciana. <br /><br />Organ tubuh yang sehat akan berusaha masuk ke suasana normal melalui adaptasi, sehingga dua hari pertama saat menstruasi kondisi tubuh sudah mulai normal. <br /><br />"Tanpa PMS pun, kalau sudah ada kerusakan organ dan minum banyak tetap akan mempengaruhi pembengkakan tubuh," jelas Luciana. <br /><br />Konsumsi banyak cairan pada saat menstruasi juga penting untuk antisipasi banyaknya darah yang keluar, imbuh Luciana. <strong>(das/antaranews.com)</strong></p>

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.