Batang Lupar dan Badau Terima Bantuan Ambulance

oleh
oleh

Selain mengadakan safari Ramadhan di wilayah perbatasan Bupati Kapuas Hulu A.M Nasir, SH juga menyerahkan bantuan berupa dua buah mobil ambulance doubel gardan dari Pemerintah Daerah Kabupaten Kapuas Hulu yang bersumber dari dana APBD 2011, adapun dua mobil ambulance tersebut terdiri dari satu buah untuk Kecamatan Batang Lupar dan satu buah Kecamatan Badau. <p style="text-align: justify;">Peneyerahan  dua mobil ambulance tersebut dilaksankan pada Jum’at (12/08) sekitar pukul 12.30 wib, di Kantor Camat Badau yang dihadiri oleh Kepala Dinas Kesehatan dr. Harison Asroi,M.Kes, Kepala Badan Pemberdayaan Masyarkat dan Pemerintah Desa Drs. Ibrahim, Msi, Kepala Dinas Pertambangan dan Energi Kapuas Hulu Drs. H. Mukhlis, Msi, Kepala Badan Pengawas Daerah Kabupaten Kapuas Hulu,  Kapolsek Badau Kompol Didik, Danramil Badau Kapten Inf. Tumin, Danki Linbas Kapten Inf. Hari Sandra, Camat Badau Drs. Ahmad Salapudin, sejumlah Tokoh Masyarakat, Adat, Agama dan Pemuda yang ada di Kecamatan Badau dan sekitarnya. Serta sejumlah tenaga medis yang terdiri dari dokter dan perawat yang ada diwilayah perbatasan. <br /><br />Dalam sambutan Drs. Ahmad Salapudin selaku Camat Badau yang sekaligus mewakili masyarakat mengatakan bahwa sangat bersyukur atas bantuan yang diberikan oleh Pemerintah Daerah, sebab hal tersebut merupakan dambaan dan impian masyarakat di wlayah perbatasan terutama di Kecamatan Badau, karena selama ini minimnya kesehatan selalu menjadi keluhan masyarakat untuk itu keluhan masyarakat saat ini terjawab sudah, serta sedikit demi sedikit Pemerintah membuktikan keseriusannya dalam memperhatikan wilayah perbatasan terutama di bidang kesehatan.<br /> <br />“Ini wujud perhaitan pemerintah dalam medengarkan keluhan masyarakat diwilayah perbatasan khususnya dibidang kesehatan, namun diharapkan perhatian tersebut  terus dilakukan sehingga masyarakat perbatasan tidak merasa kesulitan dalam hal kesehatan,” ungkapnya.<br /> <br />Sementara itu Bupati Kapuas Hulu A.M Nasir, SH mengatakan bahwa apa yang selama ini dinanti-nantikan masyarakat akan adanya penambahan mobil ambulance sudah terwujud. <br /><br />“kalau tidak salah ini usulan masyarakat dan sekaligus wujud kepedulian pemerintah daerah terhadap pelayanan kesehatan yang ada di perbatasan,” terangnya. <br /><br />Selaku Bupati Nasir berpesan agar apa yang sudah diberikan pemerintah seperti halnya ambulance tersebut untuk dapat dijaga dan benar-benar dirawat, jangan sampai kehadiran ambulance ini malah menjadi pemasalahan. <br /><br />“Memang terkadang untuk mendapatkannya sangat mudah tetapi untuk merawatnya sangat susah, untuk itu Saya berharap ambulance tersebut mesti digunanakan dengan sebaik-baiknya, dan selaku pemerintah Daerah tentunya Kami tidak akan tinggal diam untuk memperhatikan masyarakat, hanya saja Kita tidak bisa semerta-merta tentunya melalui proses,” tuntasnya. <strong>(phs)</strong></p>