Wakil Ketua Badan Kehormatan (BK) DPR RI Siswono Yudohusodo mencemaskan anggota DPR RI yang makin lama makin jarang hadir dan tidak aktif mengikuti berbagai kegiatan di Gedung DPR RI. <p style="text-align: justify;">"Kami khawatir, cemas karena anggota DPR RI memasuki fase tahun politik ini sudah jarang hadir di DPR RI," kata Siswono, Rabu.</p> <p style="text-align: justify;">Kecemasan itu semakin bertambah manakala Komisi Pemilihan Umum sudah menetapkan daftar caleg tetap (DCT).</p> <p style="text-align: justify;">"Apalagi setelah DCT ditetapkan, tentu akan lebih banyak anggota DPR RI tak hadir karena berada di daerah pemilihan masing-masing karena sibuk kampanye," kata Siswono.</p> <p style="text-align: justify;">Agar mereka tetap menjalankan tugas dan fungsinya sebagai anggota DPR, BK akan menegur anggota DPR RI untuk tidak berkampanye pada hari kerja, Senin – Kamis.</p> <p style="text-align: justify;">"Saya mengusulkan kepada sembilan fraksi parpol yang ada di DPR untuk memanfaatkan hari Jumat untuk turun ke daerah, berkampanye," singkatnya. <strong>(phs/Ant)</strong></p>