Badan Penyuluh Pertanian, Perikanan dan Perkebunan Kecamatan Paringin Kabupaten Balangan di Provinsi Kalimantan Selatan melaksanakan studi banding peningkatan wawasan usaha kecil menengah pengolahan pangan lokal. <p style="text-align: justify;">Supervisor dan Programmer pada Badan Penyuluh Pertanian, Perikanan dan Perkebunan (BP3K) Paringin, Heffy Andryani AR, di Paringin, Kamis, mengatakan UKM yang melakukan studi banding peningkatan wawasan adalah UKM Mayang Maurai Desa Lasung Batu dan UKM Mayang Al Aina Desa Dahai Kecamatan Paringin.<br /><br />"Kunjungan dilakukan ke kelompok petani kecil Melati Putih Desa Pemuda Pelaihari, Tanah Laut, Kalsel, untuk belajar mengolah makanan berbahan dasar buah-buahan lokal," katanya lagi.<br /><br />Selain ke Pelaihari, kunjungan juga dilanjutkan ke UKM Beringin Desa Sumber Makmur Kecamatan Tangkisung yang mengajarkan pembuatan tepung dari bahan pangan lokal ubi ungu, singkong, biji nangka, dan biji rambutan.<br /><br />"UKM itu merupakan binaan penyuluh dalam mempromosikan pola makan B2SA atau beragam, bergizi, seimbang dan aman, dengan memanfaatkan hasil pertanian yang merupakan spesifik buah lokal kita," ujarnya.<br /><br />Hasil pertanian yang sesuai dengan potensi daerah itu yang dimanfaatkan, bukan hanya sebagai bahan mentah tapi juga menjadi produk olahan sehingga lebih bernilai ekonomis untuk meningkatkan kesejahteraan petani, katanya lagi.<br /><br />"Contohnya singkong yang diolah menjadi tepung tapioka dan tepung cassava, lalu kerupuk ubi ungu, kerupuk buah naga, kerupuk melon, kerupuk kueni dan lain-lain," ujar Heffy pula.<br /><br />Hasil yang diharapkan, UKM di Paringin Balangan yang dibina oleh BP3K tersebut akan mampu bersaing dengan UKM-UKM lain yang sudah lebih dahulu berkembang.<br /><br />Mereka diharapkan mampu berkreasi dan memiliki inovasi dalam mengolah berbagai kerajinan yang bernilai ekonomis, dan mampu lebih berkembang lagi, katanya mengharapkan.<br /><br />Studi banding ini didampingi oleh Kepala BP3K Paringin, Supervisor dan Programer BP3K Paringin yang difasilitasi oleh Badan Pelaksana Penyuluhan dan Ketahanan Pangan Balangan, Bidang Konsumsi M Ikhsan, dan Bidang Penyelenggaraan Penyuluhan, Rahmadi. (das/ant)</p>