Bupati Harapkan Pemprov Kalbar Suport Rapit Test Antigen

oleh
oleh
Bupati Sintang, Jarot Winarno Saat Meninjau Posko di Sepulut

SINTANG, KN – Bupati Sintang, Jarot Winarno meminta suport pemerintah Provinsi Kalimantan Barat dalam menangani Covid-19 di Kabupaten Sintang.

“Saya mengharapkan suport dari Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat, Pemerintah Provinsi jangan hanya marah-marah saja melihat di daerah-daerah kasus konfirmasi positif Covid-19 meningkat, kerja sama dan suportnya yang kita perlukan” ucap Jarot di sela-sela meninjau dan melihat langsung posko Covid-19 di Desa Sepulut, Kecamatan Sepauk pada Sabtu (8/5/2021) malam.

Jarot menjelaskan suport yang dirinya minta ke pemerintah Provinsi Kalimantan Barat yaitu rapit test antigen serta penambahan insentif petugas di posko. Bukan tanpa alasan, sebab Sintang merupakan daerah yang dilalui banyak Kabupaten. Selain itu Sintang merupakan sentral penanganan covid-19 di Timur Kalbar.

“Suport penambahan rapit test antigen dan penambahan insentif sangat di perlukan, mengingat posko di Desa Sepulut ini sangat strategis untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di tiga kabupaten yaitu Kabupaten Sintang, Kabupaten Melawi dan Kabupaten Kapuas Hulu” jelas jarot.

Selain itu Jarot juga menjelaskan selama tiga hari pos Covid-19 di berlakukan sebanyak 6 orang yang dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19.

Jarot berkeinginan Posko Covid-19 di Desa Sepulut, Kecamatan Sepauk agar di permanenkan, karena posko ini sangat strategis.

“Jadi posko tersebut sangat bermanfaat guna mendeteksi orang-orang yang membawa virus Corona dari wilayah lain, dengan adanya posko ini maka saya berkeyakinan kedepannya Covid-19 di Kabupaten Sintang, Kabupaten Melawi dan Kabupaten Kapuas Hulu akan berkurang” ucap Jarot.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sintang, dr. Harisinto Linoh saat di konfirmasi media ini, Senin (10/5/2021) terkait keinginan Bupati Sintang, Jarot Winarno yang berkeinginan permanenkan posko Covid-19 di Desa Sepulut, Kecamatan Sepauk, hingga berita ini di tayangkan belum ada jawaban dari yang bersangkutan (D2)