Bupati Resmikan Gereja Gepembri Di Terusan Dua Kalangan gereja hendaknya membantu Pemkab Sintang dalam menggerakan masyarakat membangun ekonomi kerakyatan sehingga masyarakat menjadi lebih produktif. Sambil membangun secara rohani, juga membangun ekonomi masyarakat. Demikian harapan yang disampaikan Bupati Sintang Drs. Milton Crosby, M. Si kepada seluruh pengurus Sinode Gereja Pemberita Injil (Gepembri) saat peresmian gedung gereja Gepemberi di Terusan Dua Desa Nanga Merkak Kecamatan Ketungau Hilir pada Selasa, 31 Juli 2012. <p>“dengan demikian kalangan pekerja rohani bisa menyampaikan ajaran Tuhan secara aplikatif kepada jemaatnya sehingga upaya masyarakat membangun ekonominya lebih cepat, kesejahteraan semakin baik dan akhirnya gereja juga akan semakin sejahtera. Dengan adanya gedung gereja ini tentu akan meningkatkan kualitas pembinaan jemaat, tempat beribadah, rumah doa dan tempat mengembalikan persembahan kita kepada Tuhan” jelas Bupati Sintang.</p> <p>Dalam kesempatam tersebut, Bupati Sintang mengingatkan masyarakat untuk mampu mengelola ekonomi, kekayaan alam, dan waktu dengan baik ditambah dengan budaya rajin menabung, kerja keras serta terus menanam karet sebanyak-banyaknya .</p> <p>Ketua panitia pembangunan gereja Jonly menjelaskan bahwa jemaat Gepembri Terusan Dua hanya perlu waktu lima bulan untuk membangun gereja dengan ukuran 8 x 16 meter, rumah tinggal untuk pendeta dan dapur. “kami meletakan batu pertama pada 1 Maret 2012 dan pada hari ini tanggal 31 Juli 2012 sudah diresmikan. Dana yang dihabiskan untuk membangun hanya 50 juta, sisanya merupakan sumbangan investor dan jemaat yang bukan dalam bentuk dana. Karena investor sudah bantu gusur lahan, pengerjaan dan bahan seperti pasir, batu dan kayu dari jemaat sendiri” jelas Jonly.</p> <p>Ketua Klasis Gepembri Kalimantan Barat Pdt. Martinus Cion mengungkapkan dana untuk membangun gedung gereja ini sangat minim tetapi hasilnya sangat maksimal berkat keiklasan seluruh jemaat. “saat ini sudah ada 74 gereja Gepembri di Kalbar yang sudah hadir sejak 1979 yang lalu. Untuk Kabupaten Sintang sudah ada 5 gereja” jelas Pdt. Martinus Cion.</p> <p>Ketua Sinode Gepembri Pusat Pdt. Hardi Farianto mengungkapkan rasa bangganya dengan kerendahan hati Bupati Sintang Drs. Milton Crosby, M. Si yang sudah bersedia hadir dalam acara peresmian gereja Gepembri Terusan Dua. “saya sudah keliling Indonesia dalam meresmikan gedung gereja. Dan hanya di Kabupaten Sintang inilah, seorang Bupati hadir dan meresmikan gereja kami, apalagi gereja ini adanya di kampung. Dan saya juga bangga dengan kerja keras, persatuan dan keiklasan jemaat di sini yang bagi saya sangat indah di mata Tuhan” jelas Ketua Sinode Gepembri Pusat Pdt. Hardi Farianto yang datang bersama rombongan dari Jakarta.</p> <p>Penasehat Gepembri Kalbar Pdt. Yan Willy menjelaskan bahwa tanah seluas 37 x 76 meter untuk membangun gedung gereja di Terusan Dua merupakan sumbangan dari Keluarga Abun sehingga biaya pembangunan bisa ditekan. Acara peresmian sendiri dihadiri oleh Camat Ketungau Hilir Lunsa Balu, Kepala Desa Nanga Merkak Jana Apindra, anggota DPRD Sintang Terry Ibrahim, Kabag Infokom AM. Hermanto, pengurus sinode Gepembri Kalbar dan Pusat serta seluruh jemaat Gepembri Terusan Dua.</p> <p align="center"> </p>