Bupati Sintang Buka Open Turnamen Bulutangkis Hari Bhakti PU Ke-67

×

Bupati Sintang Buka Open Turnamen Bulutangkis Hari Bhakti PU Ke-67

Sebarkan artikel ini

Bupati Sintang, Drs. Milton Crosby, M.Si membuka Open Turnament Bulutangkis dalam rangka hari bhakti PU Ke-67 Se-Kalbar di GOR Ahmad Yani, Sintang, Sabtu (15/12/2012) sore. <p style="text-align: justify;">Open turnament Bulutangkis ini dijadwalkan berlangsung selama 4 hari mulai tanggal 15-19-Desember 2012.  <br /><br />Menurut ketua panitia turnamen, Zulkarnain, Turnamen ini di ikuti 12 Club terdiri dari 10 club dari kota Sintang 2 club dari Kota Pontianak.<br /><br />Lebih lanjut ia katakan,  open turnamen ini baru pertama kali dilaksanakan oleh Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Sintang, namun demikian tidak menutup kemungkinan tahun depan akan kita laksanakan lagi dalam rangka kita memeriahkan hari Bhakti Pekerjaan Umum, jelasnya.<br /><br />Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Sintang, Drs. Askiman, MM pada sambutannya mengatakan Kegiatan turnamen ini untuk memperingati hari bhakti yang jatuh pada tanggal 3 Desember yang lalu dan sekaligus merangsang prestasi atlit khususnya atlit bulutangkis. <br /><br />"Pelaksanaan kegiatan turnamen ini Dinas PU bekerja sama dengan PBSI Kabupaten Sintang", jelasnya.<br />Sementara Bupati Sintang, Drs. Milton Crosby, M.Si  dalam sambutannya menyampaikan, bahwa pemerintah Kabupaten Sintang memberikan apresiasi<br />kepada Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Sintang yang sudah peduli dengan olah raga khususnya olah raga Bulutangkis. <br /><br />Lebih lanjut bupati katakan  bahwa bulutangkis merupakan olah raga yang sudah sangat memasyarakat di NKRI, bahkan Indonesia merupakan salah satu negara yang selalu diperhitungkan dan menjadi acuan dalam perkembangan bulutangkis dunia. <br /><br />Untuk itu saya mengharapkan turnamen ini dapat melahirkan atlet-atlet berprestasi dan menjadi andalan yang dapat membawa harum nama daerah,  baik dalam skala regional, nasional atau internasional, harapnya. <strong>(*)</strong></p>

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.