Bupati Sintang Terima Penghargaan Dari Presiden

oleh
oleh

Bupati Sintang, Drs.Milton Crosby, M.Si kembali menerima penghargaan, kali ini penghargaan yang diterima oleh Milton yang digelari “Bupati Motivator” datang dari Presiden RI. <p style="text-align: justify;">Penghargaan Satya Lencana Pembangunan dari Presiden RI tersebut diserahkan oleh Menteri Pertanian Suswono pada acara Temu Wicara yang berlangsung di gedung Pencak Silat, komplek Stadion Aji Imbut, Tenggarong Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur pada Rabu (22/06/2011)<br /><br />Laporan reporter kalimantan-news, Ambrosius Murjani menjelaskan penghargaan yang diterima Bupati Sintang ini merupakan penghargaan yang menggenapi penghargaan sebelumnya yang diterima beberapa waktu lalu di ajang Rembug Utama yakni Adhi Karya Bhakti Nelayan Madya.<br /><br />“Penghargaan yang diterima hari ini sebagai bukti perhatian pemerintah pusat kepada pembangunan pertanian yang dilakukan oleh para petani di daerah,” lapor Murjani.<br /><br />Dilaporkan pula, pemerintah dalam hal ini Presiden RI sendiri mempersiapkan 3 penghargaan. Jenis penghargaan yang diberikan yaitu tanda penghargaan dari Presiden RI berupa Bintang Maha Putra, Satya Lencana Pembangunan, Satya Lencana Wirakarya dan lainnya. Selain itu ada juga penghargaan dari Menteri-Menteri, dan KTNA Nasional.<br /><br />Ditambahkan, selain Bupati Sintang Drs.Milton Crosby, M.Si yang menerima penghargaan juga Bupati Bengkayang Suryadman Gidot, S.Pd.<br /><br />“Artinya ada dua kepala daerah di Kalimantan Barat yang menerima penghargaan. Bupati Sintang mendapatkan penghargaan dari Presiden RI, sedangkan Bupati Bengkayang mendapatkan penghargaan yang berasal dari Menteri Pertanian,” lapor Murjani.<br /><br />Lanjut Murjani, penerima penghargaan tersebut adalah petani-nelayan, tokoh masyarakat-agama-adat, pemerhati, pakar-ilmuan dan para pejabat atau pegawai pemerintah. serta para penyuluh pertanian, perikanan dan kehutanan, para peneliti pertanian dalam arti luas dan pengusaha mitra petani – nelayan, yang dianggap berprestasi dibidang masing-masing. <strong>(*)</strong></p>