Dewan Apresiasi Pemkab Raih WTP

oleh
oleh

Wakil Ketua DPRD Sintang Sandan mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Sintang meraih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tahun 2016 oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Kalbar kelima kalinya. <p style="text-align: justify;">Politisi Gerindra ini menilai, hal tersebut menjadi prestasi bagi Pemda Sintang, terhadap laporan keuangan pertanggung jawaban selama kurun waktu setahun yang telah berlalu.<br /><br />“Kita dari DPRD tentu senang Pemda meraih opini WTP berturut-turut tentu ini prestasi yang membanggakan,”kata Sandan.<br /><br />Sandan menjelaskan, dengan perbaikan dan rekomendasi atas temuan-temuan yang dilakukan BPK terhadap laporan dan kinerja Pemda Sintang, artinya membuktikan bahwa Pemda ingin dan berkeinginan untuk memperbaiki sistem administrasinya.<br /><br />“Dari beberapa kali pertemuan dengan pihak Pemda, mereka segera melakukan perbaikan atas rekomendasi temuan BPK. Ini membuktikan mereka bersungguh-sungguh memperbaiki semuanya,” bebernya.<br /><br />Dirinya mengatakan, WTP yang diraih oleh Pemda Sintang merupakan kado istimewa bagi Bupati Sintang untuk periode pertama. “Saya berharap opini WTP dapat dipertahankan untuk tahun berikutnya,”jelas Sandan. (By)</p>