Dewan Minta Pelaksanaan Kegiatan DAK di Percepat

oleh
oleh

Ketua DPRD Melawi, Abang Tajudin meminta pemerintah Kabupaten (Pemkab) Melawi untuk melaksanaakan kegiatan-kegiatan yang bersumber darai dana Alokasi Khusus (DAK) sesegera mungkin. Hal itu mengingat ditahun lalu, penyerapan terhadap DAk Melawi sedikit mengalami keterhambatan. <p style="text-align: justify;">“Jadi kita minta segera dilaksanakan kegiatannya. Jika yang tender segera laksanakan tendernya. Apalagi DAK yang sifatnya membutuhkan persetujuan dari DPRD di sejumlah instansi sudah kita lakukan.,” ungkapnya ditemui di Kantornya, Senin (3/7).<br /><br />Lebih lanjut Ia mengatakan, Jika lelang sudah dilaksanakan dan sudah mendapatkan pemenang serta ddokumen sudah lengkap, pelaksanaan di lapangan harus segera mungkin. “Agar tidak terjadi lagi penyerapan DAK seperti tahun kemarin terjadi di akhir masa anggaran,” paparnya.<br /><br />Sementara itu,Bupati Melawi, Panji ditemui di kantornya mengatakan, kegiatan-kegiatan yang bersumber dari dana DAk, saat ini sedang dalam proses. Yang tender sudah dilakukan tender serta dalam proses, dan yang sudah juga sudah ada yang mulai dilaksanakan proses lanjut administrasinya.<br /><br />“kita masih optimis, meskipun ini sudah masuk bulan Juli, namun masih memiliki waktu yang cukup. Jadi serapan DAk itu nantinya, saya punya keyaninan tidak aka nada masalah. Harap semuanya bekerja dengan baik,” ucapnya.<br /><br />Untuk persentase, Panji mengatakan, dirinya belum meminta data berapa jumlah persentasepenyerapannya, namun yang pasti belum memiliki angka yang cukup tinggi, tapi belum juga lepas dari kurang dari normatifnya. <br /><br />“Karena inikan bulan Juni masuk ke Juli, kita baru melaksanakan tender dan segala macam. Otomatiskan pencairannyakan yang DAK lebih banyak paket, yang terbesar di PU. Tapi ada juga yang sifatnya kecil di SKPD lain, yang tidak pakai tender, yang saya yakin itu sudah besar hasil serapannya,” paparnya.<br /><br />Dirinya Panji meyakinkan posisi serapan DAK nantinya aman dan tidak ada masalah. namun begitu, dirinya tidak menginginkan ada yang melamban-lambankan pekerjaan. “Saya harap semua mendukung terlebih dinas-dinas yang mempunyai DAK. Tapi nanti akan kita evaluasi lagi, perjalanan proses APBD berjalan termasuk DAK ini,” pungkasnya. (KN)</p>