DISBUDPAR Kaltim Gelar Pelatihan Pemberdayaan Masyarakat Wisata

oleh
oleh

Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Kalimantan Timur menyelenggarakan pelatihan pemberdayaan masyarakat di sekitar objek wisata di Kabupaten Nunukan. <p style="text-align: justify;">Kepala Disbudpar Provinsi Kaltim, Dr Ir Aswin MM melalui Kepala Bidang Pengembangan Destinasi Pariwisata Kaltim, Drs H Wahyu Husin Hakim MSi di Nunukan, Selasa, dalam sambutannya menyatakan, pembangunan pada setiap daerah tidak terlepas pada skala prioritas termasuk pada pembangunan pada sektor kepariwisataan.<br /><br />Pada sektor kepariwisataan dihadapkan pada dua sisi yaitu pada pembinaan sumber daya manusia (SDM) yang menjadi stakeholder dan pada aspek yang lebih luas dalam hal ini masyarakat umum, katanya.<br /><br />Ia menambahkan, pembangunan keduanya memerlukan strategi yang berbeda, dimana yang ditujukan pada stakeholder diarahkan pada potensi akademik dan yang ditujukan pada pembangunan secara luas lebih mengedepankan metode persuasif.<br /><br />Wahyu mengatakan, apa yang dilakukan melalui pelatihan kepada masyarakat di sekitar objek wisata dan orientasi pada pengetahuan lapangan sangat penting.<br /><br />Dalam rangka mengembangkan dan meningkatkan SDM, lanjut dia, maka masyarakat dapat memahami soal kepariwisataan karena masyarakat sebagai salah satu produk usaha dengan kontribusi yang cukup besar terutama dalam menggerakkan roda perekonomian masyarakat setempat.<br /><br />Apabila perekonomian masyarakat tergerak, kata dia, maka berdampak pada tingkat kesejahteraan sehingga perlu menjadi pusat perhatian dengan kaitannya dalam pembangunan sektor pariwisata.<br /><br />Selain pengembangan masyarakat disekitar obyek wisata, Disbudpar Provinsi Kaltim menyadari pula pentingnya dukungan dari aspek ketersediaan perhotelan, travel dan restoran serta kondisi transportasi maupun keamanan di wilayah obyek wisata.<br /><br />Aspek pendukung ini memiliki peranan yang strategis dan memberikan andil yang cukup besar dalam kelancaran program di bidang kepariwisataan yang berkesinambungan, ujarnya.<br /><br />Pelatihan ini diikuti oleh masyarakat Desa Binusan Kecamatan Nunukan dan Kecamatan Nunukan Selatan yang selama memiliki obyek wisata seperti air terjun Desa Binusan dan objek wisata Pantai Icing di Kecamatan Nunukan Selatan.<br /><br />Kemudian pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Nunukan, Petrus Kanisius menyatakan kegiatan yang dilaksanakan Disbudpar Provinsi Kaltim ini diharapkan memberikan dampak positif bagi peserta yang terdiri dari kalangan masyarakat di sekitar obyek wisata di Kabupaten Nunukan.<strong> (das/ant)</strong></p>