DPRD Minta Pemda Kelola SDA Dengan Baik

oleh
oleh

Kalangan DPRD Kabupaten Kotabaru, Kalimantan Selatan, meminta pemerintah daerah dapat mengelola Sumber Daya Alam (SDA) yang melimpah dengan baik, sehingga dapat dirasakan oleh masyarakatnya. <p style="text-align: justify;">Ketua DPRD Kotabaru, H Alpidri Supian Noor, di Kotabaru, Kamis mengatakan, Kotabaru punya banyak potensi sumber daya alam yang melimpah ruah, baik di sektor pertanian, perikanan, dan pertambangan.<br /><br />"Potensi-potensi tersebut tidak akan bernilai apa-apa bagi masyarakat apabila eksploitasi dengan cara sembarangan, namun akan menjadi nilai tambah dan dapat mensejahterakan rakyatnya apabila diimbangi dengan pengelolaan yang benar dan profesional," ujarnya.<br /><br />Kehadiran perusahaan tidak dapat dipungkiri untuk mengelola sumber daya alam tersebut, namun harus ada aturan main yang baik, dan profesional yang saling menguntungkan bagi masyarakat, pemerintah dan perusahaan, bukan hanya perusahaan saja yang menikmati keuntungan.<br /><br />Agar semuanya beruntung, aktivitas perusahaan sejak awal kedatangan hingga sebelum meninggalkan Kotabaru harus dikawal oleh pemerintah dan elemen masyarakat, guna menghindari kecurangan. "Jangan sampai perusahaan hanya menguras sumber daya alam kita setelah itu ditinggalkan begitu saja," tegasnya.<br /><br />Ia menduga, pemerintah daerah kurang menghargai potensi yang dimiliki.<br /><br />Hal ini dapat dilihat dari banyaknya izin eksplorasi alam dari pihak perusahaan yang disetujui begitu saja, tanpa memperhatikan isi kontrak persetujuan itu sendiri.<br /><br />Ditambah lagi dengan pengawasan yang masih lemah, dan tidak ada tindakan berarti saat perusahaan itu meninggalkan bekas lahan eksplorasi yang kondisinya merugikan pemerintah bahkan masyarakat setempat.<br /><br />"Perusahaan tersebut, seharusnya diberikan ketegasan dan sanksi sesuai dengan aturan hukum yang berlaku," tegasnya. <strong>(das/ant)</strong></p>