Dua Jembatan Jalan Poros Sayan-Madya Raya Minta Perbaikan

oleh
oleh

Seorang warga Desa Madya Raya, Hermanus mengatakan, dua Jembatan yang ada di ruas jalan poros Sayan-Madya Raya, Kecamatan Sayan, Melawi, mengalami rusak berat, dengan kondisinya sangat memprihatinkan. <p style="text-align: justify;">&ldquo;Dua jembatan itu mulai mengalami kerusakan parah sejak April 2017 diwilayah Desa Tumbak Raya itu adalah jembatan Sungai Sengkabang dan jembatan Sungai Empangil,” ungkapnya ditemui di Nanga Pinoh, kemarin.<br /><br />Lebih lanjut Ia mengatakan, saat ini dua jembatan tersebut sudah diperbaiki oleh masyarakat setempat secara swadaya seadanya, sehingga bisa dilewati.  Menurut Hermanus, yang paling susah dilewati dengan roda empat adalah jembatan Sungai Sengkabang.<br /><br />Menurut Hermanus lagi, kerusakan dua jembatan tersebut sudah dilaporkan kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Melawi melalui Unit Pemeliharaan Jalan dan Jembatan (UPJJ) wilayah IV, namun hingga saat ini belum ada tanda-tanda diperbaiki. <br />“Kami meminta kepada Pemkab Melawi, melalui instansi terkait supaya jembatan yang rusak ini segera diperbaiki, karena  jalan poros Sayan-Madya Raya ini dilalui sebanyak enam desa di dalam Sungai Sayan,” ujarnya.<br /><br />Lanjut Hermanus, dengan jembatan yang rusak tersebut transportasi masyarakat khususnya kendaraan roda empat sangat terganggu, seperti jembatan Sungai Sengkabang yang pondasi dan lantai jembatannya sudah ambruk.  <br /><br />Diikonfirmasi Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Melawi, Makarius Horong mengatakan, pihaknya akan melihat dulu faktanya dilapangan seperti apa tingkat kerusakan. <br /><br />“Sudah saya tugaskan staf untuk turun kelapangan, kalau memang harus ditangani, ya kita tangani,” tegasnya.<br /><br />Menurut Horong, untuk menangani kondisi yang seperti itu sebaiknya ditangani UPJJ, sebab kalau UPJJ bisa langsung ditangani tanpa harus menunggu proses lelang. <br /><br />“Tahun ini dana untuk UPJJ wilayah IV sebesar Rp 800 juta lebih. UPJJ wilayah IV meliputi Kecamatan Sayan, Tanah Pinoh, Tanah Pinoh Barat dan Sokan,” jelasnya. (KN)</p>