Meskipun target wajib e-KTP di Kabupaten Kapuas Hulu sudah melampau target , namun pelayanan perekaman e-KTP tetap akan dilaksanakan hingga akhir tahun 2012 ini. Rencananya pada minggu pertama bulan Nopember ini Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kapuas Hulu akan melakukan perekaman e-KTP ke Hulu Kapuas, Kecamatan Putussibau Selatan. <p style="text-align: justify;">“Di Hulu Kapuas itu ada empat Desa yang akan kita layani, yiatu Desa Beringin Jaya, Bungan Jaya, Tanjung Lokang dan Kereho, kami juga akan membawa 4 mobile enrollment dengan 8 operator, menggunakan 2 buah speed boad,diperkirakan memakan waktu selama satu minggu pulang pergi,” tutur Marcellus Basso Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kapuas Hulu, pada kalimantan-news.com Kamis (01/11/2012).<br /><br />Menurut Marcellus, berdasarkan data yang diperoleh tanggal 30 Oktober kemarin, perekaman e-KTP Kabupaten Kapuas Hulu saat ini sudah mencapai 114.678 jiwa atau 109,75 persen dari alokasi target sebanyak 104.486 jiwa. Sedangkan sisa wajib e-KTP Kabupaten Kapuas Hulu sebanyak 51.713 jiwa.<br /><br />Berikut data perekaman e-KTP :<br />Kecamatan Putussibau Utara sebanyak 10.919 jiwa atau 86,52 persen, <br />Kecamatan Bika sebanyak 2.628 jiwa atau 130,86 persen, <br />Kecamatan Embaloh Hilir sebanyak 2.913 jiwa atau 112,27 persen, <br />Kecamatan Embaloh Hulu sebanyak 2.702 jiwa atau 104,34 persen, <br />Kecamatan Bunut Hilir sebanyak 4.730 jiwa atau 125,14 persen, <br />Kecamatan Bunut Hulu sebanyak 6.391 jiwa atau 111,94 persen, <br />Kecamatan Jongkong sebanyak 3.784 jiwa atau 107,11 persen, <br />Kecamatan Hulu Gurung sebanyak 7.589 jiwa atau 125,00 persen, <br />Kecamatan Selimbau sebanyak 7.277 jiwa atau 118,59 persen, <br />Kecamatan Semitau 4.366 jiwa atau 124,13 persen, <br />Kecamatan Seberuang sebanyak 5.718 jiwa atau 123,37 persen, <br />Kecamatan Batang Lupar sebanyak 2.640 jiwa atau 112,47 persen, <br />Kecamatan Empanang sebanyak 1.676 jiwa atau 134,66 persen, <br />Kecamatan Badau 3.194 jiwa atau 97,29 persen, <br />Kecamatan Silat Hilir sebanyak 9.758 jiwa atau 122,84 persen, <br />Kecamatan Silat Hulu sebanyak 5.933 jiwa atau 131,68 persen, <br />Kecamatan Putussibau Selatan sebanyak 7.992 jiwa atau 95,56 persen, <br />Kecamatan Kalis sebanyak 4.305 jiwa atau 71,69 persen, <br />Kecamatan Boyan Tanjung sebanyak 5.597 jiwa atau 117,77 persen, <br />Kecamatan Mentebah sebanyak 3.825 jiwa atau 102,55 persen, <br />Kecamatan Pengkadan sebanyak 5.134 jiwa atau 123,97 persen, <br />Kecamatan Suhaid sebanyak 4.307 jiwa atau 109,99 persen, Kecamatan Puring Kencana sebanyak 1.300 jiwa atau 122,64 persen.<strong> (phs)</strong></p>