FKH Ingin Hijaukan Banjarmasin Dengan Daun Bewarna

oleh
oleh

Kelompok masyarakat peduli lingkungan Forum Komunitas Hijau (FKH) Banjarmasin berkeinginan melakukan penghijauan di kota ini dengan pohon yang memiiki daun berwarna. <p style="text-align: justify;">Salah satu pohon dengan daun bewarna yang mudah tumbuh di wilayah ini adalah tanaman puring, atau oleh penduduk Banjarmasin disebut pohon kambat, kata anggota FKH Akhmad Arifin kepada pers di Banjarmasin, Minggu.<br /><br />Menurut Arifin jika Banjarmasin yang masih gersang ini ditanami dengan aneka jenis daun bewarna, seperti puring diyakini akan mempercantik kota ini.<br /><br />Kota banyak memanfaatkan daun bewarna seperti puring adalah Denpasar, Bali, ternyata kota itu sangat indah, khsusunya di lokasi penginapan dan perhotelan kota itu.<br /><br />Dengan keinginan tersebut maka FKH akan melakukan penanaman massal puring di Banjarmasin, khususnya di areal lahan kosong biasanya antara pagar rumah dengan selokan ada ruang kecil yang selama inihanya ditumbuhi gulma, nah lokasi itu akan ditanami puring, katanya.<br /><br />Kemudian lahan lainnya di median jalan atau lokasi yang dinilai cocok dengan tanaman tersebut.<br /><br />Sebelumnya FKH juga sudah melakukan penghijauan seperti ribuan pohon pinang, pohon trambesi dan bintaro.<br /><br />Ia menjelaskan, penanaman pohon penghijauan tersebut untuk merubah kawasan gersang terutama sepanjang jalan protokol antara pusat Kota Banjarmasin menuju arah Bandara Syamsudin Noo sekitar 23 kilometer baik kiri dan kanan jalan.<br /><br />Dipilihnya kedua jenis tanaman ini karena mudah tumbuh dan mudah membibitkan, terutama pohon pinang yang sekarang masih tersedia sekitar 10 ribu bibit.<br /><br />Sebelumnya FKH juga menanam sekitar 800 bibit tanaman lukut di Banjarmasin seperti di Jalan Lambung Mangkurat dan kawasan Siring Pire Tendeaan semua itu semata untuk mencitpakan kondisi lingkungan yang nyaman.<br /><br />FKH salah satu organisasi yang baru saja dikukuhkan kepengurusannya oleh Wali Kota Banjarmasin, Haji Muhidin dan organisasi ini kegiatannya memperkuat posisi Kota Banjarmasin sebagai kota hijau (green city) di tanah air. <strong>(das/ant)</strong></p>