Gladi Posko I Kodim 1205 Tak Ada Kaitan Dengan Pilkada

oleh
oleh

Gladi Posko I Kodim 1205/STG tidak ada kaitannya dengan pelaksanaan Pemilukada tanggal 20 September nanti. Hal tersebut ditegaskan Danrem 121/ABW, Kolonel Inf. Binarko Sugihantyo, melalui Kapenrem 121/ABW Mayor Kav. Eddy Wijaya usai acara upacara Gladi posko I Kodim 1205/ STG yang berlangsung di lapangan Kodim, Senin (17/09/2012). <p style="text-align: justify;">"Tidak ada kaitan dengan pemilu yang akan berlangsung nanti. Ini murni dalam kaitan melaksanakan operasi bantuan kepada pemda dalam rangka operasi militer selain perang,"kata Kapenrem.<br /><br />TNI lanjut Kapenrem tetap netral dalam pelaksanaan pemilu apapun. Namun tetap akan berpartisipasi dalam kaitan dengan menegakkan suasana kondusif.<br /><br />"Untuk keamanan itu sudah jadi bagian dari tanggung jawab TNI walaupun sifatnya hanya memback-up kepolisian," katanya lagi.<br /><br />Dirinya juga mengharapakan kepada masyarakat untuk tidak berpandangan lain dengan kegiatan yang akan dilaksanakan ini. Kegiatan Gladi Posko I Kodim 1205/STG ini akan berlangsung hingga tanggal 19 September 2012 dan diikuti sebanyak 40 peserta. <strong>(*)</strong></p>