Gulat – Kaltim Targetkan 16 Emas PON 2014

oleh
oleh

Pengprov PGSI Kaltim menargetkaan I6 medali emas pada PON 2014 di Bandung, Jawa Barat, sekaligus memperbaiki perolehan medali yang dicapai pada PON sebelumnya di Riau tahun 2012. <p style="text-align: justify;">Pada PON 2012, Tim Gulat Kaltim menyabet gelar juara umum dengan memperoleh 14 medali emas, atau separuh lebih dari emas yang direbutkan di cabang olahraga gulat PON ketika itu, kata Ketua Umum Pengprov PGSI Kaltim, Said Amin, di Samarinda, Rabu.<br /><br />Pencapaian prestasi pada PON 2012 tersebut sedikit memperbaiki pencapaian prestasi Kaltim pada PON 2008 dengan perolehan 12 medali emas, katanya.<br /><br />Ia mengatakan target menambah dua emas pada pesta olahraga empat tahunan tersebut bukan hal yang mustahil asalkan semua elemen baik atlet, pelatih dan pengurus punya komitmen yang kuat dalam hal perbaikan prestasi.<br /><br />"Pada PON Riau, kita bisa mendapat 14 emas. Di PON Jawa Barat, ya kita naikkan dua lah, minimal 16 emas. Kalau kita bisa dapat 16, itu sudah luar biasa bagi Kaltim," jelas Said.<br /><br />Said mengatakan pembinaan yang dilakukan selama ini terhadap seluruh pegulat, diharapkannya bisa menghasilkan prestasi lebih tinggi lagi. Meski cukup puas dengan prestasi yang diraih pegulat Benua Etam di berbagai ajang, PGSI Kaltim tetap berusaha mendapatkan prestasi yang lebih baik lagi.<br /><br />"Kita sudah biasa dengan prestasi yang sebelumnya. Di PON Jawa Barat nanti, kita berharap prestasi luar biasa," tambahnya.  Dominasi pegulat Kaltim di tingkat nasional dibuktikan dengan perwakilan pegulatnya pada tim SEA Games 2013 Myanmar.<br /><br />Sebanyak tujuh pegulat Kaltim tergabung dalam Tim Gulat SEA Games 2013, dari 12 pegulat yang disiapkan oleh PB PGSI merentas prestasi di ajang olahraga Asia Tenggara.<br /><br />Selain sumbangsih untuk atlet, dua pelatih asal Kaltim yakni Buyamin dan Sumarlani juga didaulat untuk menangani Tim SEA Games tersebut. <strong>(das/ant)</strong></p>