Komando Resor Militer (Korem) 121 Alam bana Wanawai menggelar Upacara Bendera 17 an yang digelar dilapangan Makorem 121 jalan Pangeran Kuning, Sintang, Senin (17/4). <p style="text-align: justify;"><br />Dalam amanat Panglima TNI yang dibacakan Komandan Korem 121/Abw Brigadir Jenderal TNI Widodo Iryansyah,S.Sos.,M.M. selaku Inspektur Upacara, Panglima TNI menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan atas kinerja yang tidak pernah surut hingga saat ini. <br /><br />Hal ini menunjukkan bahwa para Prajurit dan PNS TNI adalah insan-insan yang bertakwa, setia dan rela berkorban dengan tulus ikhlas bagi bangsa dan negara. <br /><br />"Saya berharap kesetiaan dan kerelaan berkorban ini tidak hanya berhenti sampai di sini, tetapi harus melekat sepanjang hayat dalam sanubari kita semua". <br /><br />TNI turut prihatin dengan musibah yang menimpa saudara-saudara di Ponorogo akibat tanah longsor, Kepada para prajurit TNI yang sedang melaksanakan tugas kemanusiaan di lapangan, saya mengucapkan terima kasih atas kepekaan dan kepedulian kalian semua terhadap permasalahan yang dihadapi masyarakat Ponorogo. <br /><br />Saya berharap agar para prajurit dapat melaksanakan tugas ini dengan semangat, penuh keikhlasan dan dedikasi tinggi karena ini merupakan panggilan tugas Negara.<br /><br />Seiring dengan pesatnya kemajuan teknologi komunikasi dan informasi, kini telah muncul kelompok baru yaitu “Cyber Narcoterorism”. Kelompok ini menggunakan dunia maya sebagai wahana untuk mengedarkan dan menyalahgunakan narkotika yang hasilnya digunakan untuk membiayai kegiatan terorisme. <br /><br />"Saya ingatkan, kejahatan lintas negara ini akan menjadi ancaman serius dan sangat berbahaya bagi bangsa Indonesia".<br /><br />Dalam kesempatannya setelah membacakan amanat Panglima TNI, pada upacara 17an, Danrem juga memberikan arahan kepada para prajuritnya tentang bahaya AIDS, berita-berita bohong (Hoax), barang-barang ilegal dan Narkoba yang sudah menyebar keberbagai kalangan.<br /><br />"kita harus bisa menyaring dan peka terhadap lingkungan dan harus bisa membentengi diri kita dan keluarga dengan meningkatkan keimanan" Ungkapnya.(Rem)</p>