Harga beras di Kota Bontang, Kalimantan Timur, dalam sebulan terakhir tetap tinggi sejak pascalebaran (September 2011). <p style="text-align: justify;">"Harga beras semua jenis terus naik sejak pascalebaran. Hingga pekan ini harga tetap stabil tinggi dengan rata-rata kenaikan mencapai Rp15.000 per karung," kata pedagang sembako, Salma, di Pasar Rawa Indah Bontang, Kamis.<br /><br />Harga beras kualitas bagus merek Tawon Rp240.000/karung (25kg) dari semula Rp235.000. Beras kualitas sedang merek Berlian Rp215.000/karung (25 kg) dari Rp200.000, merek Mawar Rp190.000/karung (25 kg) dari semula Rp175.000, merek La Tulipe "Mitra" Rp220.000/karung (25kg) dari semula Rp200.000.<br /><br />"Semua jenis beras harganya naik, untuk harga eceran jauh lebih naik lagi, jika di rata-rata untuk kualitas sedang harga per kg Rp8.000-Rp8.500, kualitas bagus per kg Rp10.500-Rp11.000,? kata Salma.<br /><br />Bontang adalah daerah pesisir pantai dan daerah industri yang tidak memiliki lahan pertanian, dan selama ini mendapat pasokan dari Pulau Jawa dan Pulau Sulawesi.<br /><br />"Sekarang ini pasokan lebih banyak dari Sulawesi, sementara pasokan beras dari Jawa berkurang mungkin karena gagal panen akibat kemarau," ujarnya.<br /><br />Selain beras, harga beberapa komoditas lain yang naik, yakni susu semula Rp6.500/kaleng menjadi Rp7.000/kaleng. Minyak curah semula Rp170.000/kaleng (20 liter), sekarang naik menjadi Rp190.000/kaleng.<br /><br />"Khusus minyak goreng curah pekan ini kosong, jangan-jangan mau naik lagi," kata Salma khawatir.<br /><br />Harga stabil terjadi pada gula curah Rp11.000/kg, sedang gula merek Gulaku Rp12.000/kg. harga tepung terigu curah Rp6.000/kg, terigu Cap Kompas Rp7.000/kg, terigu Segitiga Rp8.500/kg, kelapa Rp5.000/butir.<br /><br />Harga cabai merah besar Rp20.000/kg, cabai Mataram Rp20.000/kg, cabai keriting merah Rp20.000/kg, cabai kampung Rp20.000, cabai putih lalapan Rp15.000/kg, cabai keriting hijau Rp16.000/kg.<br /><br />Ikan segar layang Rp10.000 per kg, ikan Ketombong Rp15.000/kg, tongkol Rp15.000/kg.<br /><br />Dalam pekan ini penurunan harga hanya terjadi pada kacang tanah Rp17.500/kg dari semula 20.000/kg. Harga telur satu piring turun Rp30.000/piring dari harga semula Rp35.000. Harga ayam buras terus menurun, kini per ekor Rp20.000-Rp23.000 dari semula Rp25.000-Rp27.000.<strong> (das/ant)</strong></p>