SINTANG, KN – Antisipasi Kamtibmas jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020 di Kabupaten Sintang, Polsek Sungai Tebelian terus dilakukan pendekatan dan sosialisasi kepada masyarakat untuk Bersama menjaga kondusifitas yang aman.
Bripka Titus sambang sekaligus memberi himbauan kepada masyarakat di warung Kopi Ramli yang terletak di jalan Sintang – Pontianak, Selasa (01/09/2020) siang.
“Sambang merupakan cara yang paling efektif untuk membangun kedekatan dengan masyarakat, disitu ada interaksi ada dialog sehingga pesan-pesan kamtibmas bisa dengan mudah kita sisipkan,” ucap Titus.
Menurut Titus pesan kamtibmas yang disampaikan tergantung situasi yang sedang berkembang.
“Kalau seperti hari ini karena menjelang Pilkada 2020 maka pesan yang kami sampaikan tentu seputar Pilkada. Bagaimana masyarakat tetap hidup rukun meski berbeda pilihan,” kata Titus.
Hal senada diucapkan oleh Kapolsek Sungai Tebelian Ipda J.Effendhy Kusuma S.A.P saat ditemui di lain tempat. Kapolsek menyebut bahwa Polsek Sungai Tebelian akan bahu-membahu bersama unsur terkait dalam menjaga keamanan Pilbup Sintang tahun 2020.
“Kita akan bersinergi dengan semua pihak untuk memastikan keamanan dan ketertiban di wilayah kita yang saat ini sudah kondusif, tetap akan terjaga dan terkendali selama masa pesta demokrasi di Kabupaten Sintang tahun ini,” harap kapolsek. (PNC)