Jumlah rumah tangga sasaran (RTS) penerima jatah beras rumah tangga miskin (Raskin) di kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah masih menunggu Surat Keputusan (SK) Gubernur. <p style="text-align: justify;"><br />Kabag administrasi perekonomian Setda Barsel, Sahakung, di Buntok, Rabu, mengatakan untuk jumlah RTS dan pagu raskin Barsel tahun 2014 ini masih menunggu SK Gubernur Kalteng.<br /><br />"Karena didalam SK Gubernur tersebut ditetapkan berapa jumlah RTS dan pagu beras raskin untuk 13 kabupaten dan satu kota di provinsi ini," kata Sahakung.<br /><br />Menurutnya, kemungkinan SK Gubernur tersebut akan terbit dalam waktu dekat ini dan apabila sudah diterima, maka Bupati Barsel akan menerbitkan surat keputusan terkait sistem penyaluran dan jatah untuk masing-masing kecamatan.<br /><br />Selain itu dikatakan Sahakung, penerima raskin Barsel pada tahun 2013 lalu sebanyak 2.837 RTS dan untuk jumlah pagu beras raskinnya sebesar 510.660 kilogram.<br /><br />"Jumlah penerima raskin pada tahun 2013 itu berkurang jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang berjumlah sebanyak 2.923 RTS," ungkapnya.<br /><br />Menurutnya, berkurangnya jumlah RTS penerima raskin itu berdasarkan hasil evaluasi tahunan yang dilaksanakan oleh Bulog dan Badan Statistik (BPS) Barsel pada waktu itu.<br /><br />"Oleh karena itu kita berharap jumlah penerima raskin diwilayah Barsel ini dapat terus berkurang dalam setiap tahunnya,"ucapnya.<br /><br />Karena dengan berkurangnya jumlah RTS penerima raskin tersebut menunjukan bahwa jumlah angka kemiskinan diwilayah Barsel juga berkurang.<strong> (das/ant)</strong></p>