Kejaksaan Negeri Buntok, kabupaten Barito Selatan, Kalimantan Tengah akan menyelidiki ambruknya sebagian siring landasan pacu pesawat pada bandar udara Sanggu daerah tersebut. <p style="text-align: justify;"><br />"Kita akan menyelidiki penyebab ambruknya siring pada bandara sanggu tersebut," kata Kasi Pidana Khusus (Pidsus) Kejari Buntok, Zulkifli Mooduto, SH, di Buntok, Rabu.<br /><br />Ia mengatakan, pihaknya saat ini sedang mengumpulkan data-data terkait pembangunan talud atau siring penahan timbunan tanah yang bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) itu.<br /><br />"Kita juga sudah melakukan pengecekan ke lapangan sekaligus melakukan verifikasi dengan pihak bandara dan pihak bandara menyatakan bahwa ambruknya siring itu akibat faktor alam," ungkapnya.<br /><br />Meskipun demikian lanjut Zulkifli Mooduto, pihaknya masih belum bisa menyimpulkan penyebab runtuhnya siring tersebut, karena saat ini kita sedang mengumpulkan datanya.<br /><br />Karena menurut dia, proyek tersebut dikerjakan dalam beberapa tahap dan untuk tahap pertama dikerjakan pada tahun 2011 oleh PT Dharma Perdana Muda pusat Samarinda dengan nilai Rp28 miliar.<br /><br />Sedangkan proyek lanjutannya dikerjakan pada tahun 2012 oleh PT Dinamika Tropikal Semesta pusat Jakarta Barat dengan item pekerjaan urugan dan pembangunan talud senilai Rp24,988 miliar," jelasnya.<br /><br />Ia menyebutkan, siring yang ambruk itu diperkirakan proyek tahun 2012 dan bila dalam penyelidikan nanti memang terbukti pengerjaannya menyalahi aturan, maka petugas akan tindaklanjuti hingga tuntas.<br /><br />Sementara ketika dikonfirmasi Kepala Bandara Sanggu, Isdiyanto terkait hal itu tidak berada ditempat dan menurut stafnya sedang perjalanan dinas ke Jakarta.<br /><br />Berdasarkan informasi yang dihimpun Antara di lapangan runtuhnya sebagian siring landasan pacu pada bandara Sanggu tersebut terjadi seminggu yang lalu.<br /><br />Siring yang ambruk itu berada pada bagian ujung samping kanan landasan pacu pesawat dan siring yang ambruk tersebut diperkirakan sepanjang antara 50 hingga 70 meter. (das/ant)</p>