KKP Tingkatkan Keterampilan Nelayan Dengan Penyuluhan

×

KKP Tingkatkan Keterampilan Nelayan Dengan Penyuluhan

Sebarkan artikel ini

Kementerian Kelautan dan Perikanan berupaya meningkatkan keterampilan para nelayan di wilayah itu dengan melatih sebanyak 26 penyuluh di Kabupaten Bangkalan, Madura, Jawa Timur, Selasa (22/02/11). <p><span style="font-size: 7.5pt; font-family: Verdana;">"Tujuannya untuk mensinergikan kegiatan dan mengoptimalkan dukungan dalam pelaksanaan usaha kelautan dan perikanan melalui berbagai kegiatan pembinaan penyuluhan," kata Kabid Kelembagaan dan Ketenagaan Pusat Penyuluhan, Kelautan dan Perikanan, Kementerian Kelautan dan Perikanan, Ir Mardiono. <br /> <br /> Disamping itu, sambung, Mardiono, kegiatan itu juga dimaksudkan untuk menghindari tumpang tindihnya kegiatan yang dilaksanakan serta memanfaatkan sarana yang ada bagi pelaksanaan kegiatan dalam upaya mengembangkan bisnis perikanan. <br /> <br /> "Sehingga nantinya diharapkan dapat meningkatnya pengetahuan, keterampilan dan sikap para pelaku utama untuk mengatasi permasalahan dalam pengembangan bisnis perikanannya yang berdampak pada peningkatan pendapatan keluarga," katanya menjelaskan. <br /> <br /> Mardiono menjelaskan, nantinya para penyuluh yang kini mendapatkan pelatihan tersebut dapat menularkan ilmu yang didapat dalam acara ini pada masyarakat nelayan yang menjadi pelaku utama, seperti nelayan, pembudidaya ikan dan pengolah makanan. <br /> <br /> "Sehingga mereka bisa mendapatkan hasil yang maksimal dalam menjalankan usaha di bidang perikanan dan kelautan," terang Mordiono. <br /> <br /> Menurut dia, bisnis di bidang perikanan dan kelautan ini sebenarnya memiliki potensi yang sangat besar dalam meningkatkan perekonomian masyarakat nelayan. Namun karena pengelolaan serta keterampilan yang kurang memadai, maka bisnis kelautan terkesan kurang bermanfaat. <br /> <br /> Mardiono menjelaskan, output dari pelaksanaan peningkatan kapasitas pelaku utama, para penyuluh perikanan memandu penyusunan rencana tindak lanjut yang melibatkan berbabagi pihak. <br /> <br /> Antara lain kelompok pembudidaya akan mempraktikkan materi yang telah diajarkan dengan bimbingan Tim dari UPT DKP dan Penyuluh Perikanan sesuai jadwal yang disepakati. <br /> <br /> "Seperti mengintensifkan pembinaan secara rutin sebulan sekali membentuk koperasi kelompok pembudidaya ikan yang pelaksanaannya akan difasilitasi oleh Dinas Kelautan dan Perikanan dan UKM," katanya menjelaskan. <br /> <br /> Menurut Mardiono, pelaku utama tidak hanya berperan dalam produksi, namun soal mutu dan higienis produk harus diperhatikan, agar mampu bersaing dengan produk sejenis. <br /> <br /> "Kami berharap pelaku utama melakukan apa yang disampaikan oleh penyuluh. Pelaku utama tidak hanya melakukan produksi, tapi harus mampu memberikan mutu yang terbaik," ucap pria berkaca mata ini. <br /> <br /> Selain dihadiri Asosiasi Kewiraswataan Pecel Lele dan Ikatan Penyuluh Perikanan Indonesia serta Kementerian Kelautan dan Perikanan dalam acara tersebut, juga dihadiri perwakilan dari Akademi Perikanan Sidoarjo. (Eka/Ant)<br /></span></p>

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.