Konsumsi Listrik Naik 9,96 Persen

oleh
oleh

PT PLN (Persero) mencatat konsumsi listrik pada Mei 2013 mengalami pertumbuhan sebesar 9,96 persen dibandingkan Mei 2012. <p style="text-align: justify;">Kepala Divisi Niaga PLN Benny Marbun di Jakarta, Minggu, mengatakan pemakaian listrik pada Mei 2013 mencapai 16,07 Tera Watt hour (TWh), sementara realisasi Mei 2012 tercatat 14,61 TWh.</p> <p style="text-align: justify;">"Angka itu memberikan optimisme perekonomian terus membaik," katanya.</p> <p style="text-align: justify;">Pertumbuhan konsumsi listrik adalah salah satu indikator pertumbuhan ekonomi.</p> <p style="text-align: justify;">Pertumbuhan konsumsi listrik di segmen industri juga tetap tinggi yakni sekitar 10 persen.</p> <p style="text-align: justify;">"Bila April 2013, pertumbuhan konsumsi industri sebesar 9 persen, di Mei 2013 naik jadi 10 persen," katanya.</p> <p style="text-align: justify;">Secara akumulatif, konsumsi listrik dari Januari sampai dengan Mei 2013 tumbuh 7,6 persen dibanding periode sama 2012. <strong>(phs/Ant)</strong></p>