Kubu Raya Maksimalkan Dinas Koperasi Dan UMKM

oleh
oleh

Pemerintah Kabupaten Kubu Raya akan memaksimalkan keberadaan Dinas Koperasi dan UMKM yang ada di kabupaten itu dalam meningkatkan pertumbuhan perekonomian masyarakat. <p style="text-align: justify;">"Kita akan lebih fokus dalam pembinaan UMKM dan Koperasi degan membentuk dinas yang berdiri sendiri secara khusus untuk melakukan pembinaan terhadap koperasi dan umkm di Kubu Raya degan maksud untuk meningkatkan kesejhteraan masyarakat Kubu Raya," kata Wakil Bupati Kubu Raya, Hermanus di Sungai Raya, Selasa.<br /><br />Menurutnya, Koperasi dan UMKM sebgai sokoguru perekonomian masyarakat, harus terus mengembangkan dan berinovasi dalam menghasilkan olahan-olahan UMKM dan produk-produk koperasi yang diharapkan dapat meningkatkan pertumbuhan perekonomian masyarakat.<br /><br />"Pemerintah melalui Dinas Koperasi dan UMKM memiliki tanggung jawab untuk menyehatkan kembali koperasi yang tidak aktif, memberikan pembinaan terhadap pengurus koperasi dan umkm dengan sumber daya manusia yang bagus, produktif dan inovatif serta memiliki rasa tanggung jawab yang tinggi bagi pengelola," tuturnya.<br /><br />Terkait hal itu, dinas terkait diminta untuk lebih maksimal demikian juga halnya dengan pembinaan bagi anggota sehingga bersama-sama memiliki tanggung jawab, terhadap produk dan kegiatan perkoperasiannya, termasuk dalam mengelola bantuan pemerintah degan baik.<br /><br />"Dengan adanya pembinaan yang baik dan pendampingan yang berkelanjutan sehingga koperasi dan umkm memberi kontribusi yang nyata bagi pergerakan perekonomian masyarakat," tuturnya.<br /><br />Disamping itu perlu dilakukan evaluasi dan pembinaan terus menerus terhadap pengrajin dan pengelola UMKM di Kubu Raya dengan segala produk lokal unggulan yang dimilki oleh Kubu Raya. (das/ant)</p>