LEBARAN – Lebaran Jalan Banjarmasin Terlihat Lengang

oleh
oleh

Suasana lebaran baik saat sholat Idul Fitri dan sesudahnya jalan-jalan di kawasan Kota Banjarmasin terlihat lengan dan tidak ada hilir mudik kendaraan bermotor seperti biasanya. <p style="text-align: justify;">Dari pantauan, Minggu, terlihat jalan-jalan yang lengang itu diantaranya jalan Ahmad Yani, Sudirman, Gatot Subroto, Veteran dan lainnya.<br /><br />Bukan itu saja jalan-jalan yang biasanya setiap hari langganan macet juga terlihat lengang seperti jalan Pangeran Antasari, jalan Pasar lama, Jalan Samudra dan Jalan Kuripan.<br /><br />Lengangnya jalan itu dikarenakan masyarakat kota "seribu sungai" itu sedang khusu melaksanakan sholat Idul Fitri serta bersilahturahmi kesanak keluarganya untuk saling maaf memaafkan.<br /><br />Suasananya legangnya jalan-jalan di Kota Banjarmasin itu terlihat mulai pukul 07.00 wita dan hingga berita ini diturunkan jalan-jalan tersebut masih tetap terlihat sepi.<br /><br />Selain dikarenakan masyarakatnya sedang melaksanakan sholat Idul Fitri dan bersilahturahmi, penyebab jalan tersebut lengang juga dikarenakan banyak pertokoan, pasar, dan warung-warung pinggir jalan tutup semua pada pelaksanaan Hari Raya Idul Fitri ini.<br /><br />Salah satu warga di lingkungan pertokoan Jalan Samudra, Imam di Banjarmasin, mengatakan, lengang jalan ini akan berlangsung sampai dua hari kedepan.<br /><br />Hal tersebut dikarenakan pusat-pusat pertokoan, pasar-pasar tidak ramai dikunjungi masyarakat dan pusat keramaian itupun juga tutup total selama Hari Raya Idul Fitri ini.<br /><br />"Kemungkinan pasar-pasar dan pertokoan itu akan kembali buka pada Hari Raya ketiga dan itupun baru sebagian yang melaksanakan aktivitas jual beli, kemungkinan normal seminggu hari raya," terangnya kepada ANTARA.<br /><br />Semoga pada Hari Raya Idul Fitri ini selalu dalam keadaan aman, nyaman dan kondusif tidak ada gangguan keamanan apapun yang bisa merugikan semua pihak, dan silahturahmi bisa dijalan dengan baik dan benar, terang Imam seorang tukang bersih pasar. <strong>(phs/Ant)</strong></p>