Malinau Belum Pastikan Kapan UN Digelar

oleh
oleh

Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga Kabupaten Malinau Esly Parir mengatakan belum bisa memastikan kapan Ujian Nasional (UN) baik untuk SMA, MA, maupun SMK dapat digelar karena hingga kini materi soal UN belum semuanya diterima. <p style="text-align: justify;">"Untuk materi soal UN di sekolah-sekolah yang ada di pedalaman dan kawasan perbatasan memang sudah lengkap, tetapi untuk yang di kawasan perkotaan, materi atau bahan ujianya belum kami terima," ujar Esly Parir di Malinau, Kamis.<br /><br />Atas dasar belum adanya materi UN di daerah perkotaan itulah, maka pihaknya sepakat agar seluruh Kabupaten Malinau dilakukan penundaan pelaksanaan UN.<br /><br />Ketika ditanya kapan UN akan digelar, dia tidak langsung menjawab. Keningnya tampak mengerut. Kemudian dia menjawab, belum belum bisa memastikan apakah digelar Senin depan atau kapan.<br /><br />Dia juga masih menunggu kabar dari Panitia UN di tingkat Provinsi Kaltim, tentang kapan materi UN bisa sampai di Malinau.<br /><br />"Saya tidak dapat memastikan kapan UN digelar, apakah besok atau Senin depan, karena hingga kini saja kabar pengiriman soal UN belum pasti. Kami masih menunggu kabara dari pantia tingkat pusat maupun tingkat provinsi," katanya.<br /><br />Sementar itu, Kepala sekolah SMAN 1 Malinau, Prancis SPd menanggapi adanya penundaan ujian nasional yang sudah beberapa kali itu, manajemen sekolah tetap memberikan motivasi agar jangan sampai semangat siswa menurun.<br /><br />Dijelaskannya, seperti pagi tadi seluruh siswa dikumpulkan dan diberikan bimbingan, pengertian yang dilanjutkan dengan melakukan doa, dibagi menjadi dua kelompok, yakni yang beragama Islam dan Kristen.<br /><br />"Kami tidak memberitahukan kepada siswa kapan ujian nasional dilaksanakan, sebab kami juga tidak mendapatkan kepastian dari Dinas Pendidikan Kabupaten Malinau yang juga tidak mendapat kepastian dari Dinas Pendidikan Provinsi Kaltim,  katanya.<br /><br />Siswa peserta ujian juga tetap disuruh datang ke sekolah besok Jumat (19/4) hingga ada kepastian pelaksanaan ujian, agar siswa tidak ketinggalan informasi jika ada kepastian pelaksanaan ujian.<br /><br />Dikemukakannya, sempat beberapa kali penundaan ujian, tentu tidak hanya siswa yang kecewa, tetapi juga dirasakan oleh pihak-pihak terkait seperti guru, tim pengawas dan orangtua siswa.<br /><br />Sejumlah siswa SMA peserta ujian nasional di Kabupaten Malinau juga mengaku kecewa atas ditundanya kembali pelaksanaan ujian.<br /><br />"Saya sangat kecewa karena sudah jauh-jauh hari telah mempersiapkan diri belajar, sesuai jadwal mata pelajaran yang diujikan, namun hingga saat ini belum juga dilaksanakan ujian," kata salah seorang siswa SMAN 1 Malinau, Erik Palungan.<br /><br />Menurutnya, perasaan was-was dan khawatir selalu ada karena sering diundur tanpa ada kepastian. Perasaan yang sama juga dirasakan teman-temannya. Dia berharap pelaksanaan ujian segera ada kepastian agar dia dan teman-temannya bisa tenang. <strong>(das/ant)</strong></p>