Mendagri : Gerakan PKK Tingkatkan Kualitas Keluarga

oleh
oleh

Menteri Dalam Negeri, Gamawan Fauzi mengatakan, gerakan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga berperan penting dalam meningkatkan kualitas kehidupan keluarga. <p style="text-align: justify;">Menurut Gamawan Fauzi di Pontianak, Selasa, hal itu tertuang dalam upaya menjalankan 10 Program Pokok PKK melalui peningkatan semangat gotong royong.<br /><br />Ia mencontohkan dalam optimalisasi halaman pekarangan untuk ditanami tanaman kebutuhan sehari-hari kalangan keluarga seperti cabai.<br /><br />"Wanita di perkotaan dapat memanfaatkan lahan pekarangan, biar pun kecil tetapi dioptimalkan untuk tanaman pangan," kata dia.<br /><br />Terkait hal itu, pemerintah mencanangkan Gerakan Perempuan Optimalisasi Pekarangan (GPOP) bertepatan dengan pembukaan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat VIII dan Hari Kesatuan Gerak PKK ke-39 di Sentra Bisnis A Yani Mega Mall Pontianak.<br /><br />Bantuan yang diberikan berupa benih cabai senilai Rp14 miliar untuk 9 provinsi, 140 kecamatan, 561 kelompok PKK yang melibatkan 100.800 kepala keluarga.<br /><br />Pada kegiatan tersebut, juga dilakukan penyerahan bantuan stimulus 500 unit rumah swadaya di tujuh kabupaten/kota.<br /><br />Bantuan Menteri Perikanan dan Kelautan berupa benih ikan air tawar 100 ribu ekor untuk nelayan Kabupaten Sanggau dan Kota Singkawang, 8 unit mesin pelet, kapal dua unit, dan bantuan usaha Mina Bahari 63 kelompok.<br /><br />Selain itu, Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri pedesaan dan perbatasan oleh Menteri Dalam Negeri dengan nilai Rp212 miliar.<br /><br />Menteri Koperasi dan UKM juga memberikan bantuan kepada koperasi Kabupaten Kayong Utara berupa pengembangan pasar tradisional senilai Rp600 juta, serta 12 kelompok koperasi mendapat Rp600 juta.<br /><br />Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada kesempatan yang sama juga mengatakan, menjelang Idul Fitri selalu mengadakan rapat kabinet yang melibatkan seluruh menteri.<br /><br />"Salah satu materi yang dibahas adalah harga cabai," kata Presiden. <strong>(phs/Ant)</strong></p>