Mobil Internet Hanya Parkir di Depan Rumah

×

Mobil Internet Hanya Parkir di Depan Rumah

Sebarkan artikel ini

Mobil internet Kabupaten Sintang, khususnya jatah Kecamatan Ketungau Hulu masih belum berfungsi, dan masih terparkir di halaman Rumah Pribadi Kabag Inforkom di Jalan MT Haryono Sintang. <p style="text-align: justify;">Beberapa mobil internet gratis dari Kementrian Komunikasi Republik Indonesia, hanya terpajang di halaman Rumah Kabag Inforkom dan halaman Kantor Bupati Sintang. <br /><br />Sebenarnya jatah mobil internet yang di berikan khusus untuk Kecamatan Ketungau Hulu tahun 2012 yang lalu, harus sudah berada di kecamatan, namun karena infrastruktur tidak memungkinkan maka mobil internet tersebut masih belum di manfaatkan.<br /><br />Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Sintang, Drs. Hatta M.Si, sangat menyayangkan mobil internet tersebut tidak dimanfaatkan oleh masyarakat dan hanya terparkir di halaman rumah.<br /><br />Hatta  menyarankan, jika mobil internet tersebut tidak bisa dibawa ke Ketungau Hulu alangkan bermanfaanya jika mobil tersebut di tempatkan di sekolah-sekolah.<br /><br />"Mungkin kalau di tempatkan disekolah-sekolah para murid dapat memanfaatkan fasilitas tersebut, dan kalau hanya di parkir didepan rumah atau kantor apa manfaatnya, justru saya rasa, mobil maupun alat internetnya bisa rusak",  ungkap Hatta. <strong>(*)</strong></p>

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.