Pangdam : TNI Harus Jaga Keharmonisan Dengan Masyarakat

oleh
oleh

Panglima Kodam (Pangdam) XII/Tanjung Pura Kalimantan Barat, Mayjen TNI Toto Rinanto Sudjiman dalam kunjungannya di Kalimantan Tengah meminta agar TNI selalu menjaga keharmonisan dengan masyarakat. <p style="text-align: justify;">"TNI tidak boleh menyakiti masyarakat. Sebagai bentuk pengawasan citra TNI memberikan penekanan agar tidak melakukan pelanggaran yang bisa melukai masyarakat," katanya di Sampit, Rabu.<br /><br />Dalam kunjungannya secara marathon ke Kalteng, Pangdam Mayjen TNI Toto Rinanto Sudjiman menyempatkan diri mengunjungi Kodim 1015/Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur, Kalimantan Tengah.<br /><br />Dengan menggunakan helikopter, Mayjen TNI Toto Rinanto Sudjiman menyambangi sejumlah Kodim. Dan tiba di wilayah Sampit pada Rabu (29/10) siang sekitar pukul 12.00 WIB.<br /><br />Dalam kesempatan itu, Pangdam meminta agar jajaran TNI selalu berperan aktif dalam membantu masyarakat.<br /><br />Dia juga berpesan agar jajaran TNI jangan sampai berkelahi dengan masyarakat. Hal itu merupakan pelanggaran berat dan ada sanksi tegasnya.<br /><br />"Kalau ada anggota TNI yang melanggar akan kami berikan tindakan tegas sesuai dengan aturan yang berlaku," ucapnya.<br /><br />Hanya beberapa saat Pangdam beserta petinggi Kodam lainnya menyambangi Kodim 1015 Sampit sebelum kemudian bertolak ke daerah lain.<br /><br />Selama beberapa jam di Sampit, Pangdam memberi arahan secara internal juga melakukan penanaman pohon di lingkungan Kodim Sampit, didampingi Dandim 1015 Letkol Kav Enda M Harahap.<br /><br />Kedatangan Pangdam ini juga disambut unsur FKPD seperti Wabup Kotim Taufiq Mukri, Kapolres Kotim AKBP Himawan Bayu Aji, Kajari Sampit Nanang Ibrahim Soleh, Sekda Kotim Putu Sudarsana dan Kepala Pengadilan Negeri (PN) Sampit Suwarsa Hidayat. (das/ant)</p>