Pasar Tradisional Perlu Ditata Lebih Baik

×

Pasar Tradisional Perlu Ditata Lebih Baik

Sebarkan artikel ini

Pasar besar tradisonal perlu ditata agar lebih baik, karena sudah mulai terlihat kumuh dan terasa kurang kenyamanan para pedagang dan pembeli yang beraktivitas di lokasi tersebut, kata Wakil Wali Kota Maryono. <p style="text-align: justify;">"Meski pasar besar adalah milik swasta, namun itu fasilitas umum. Tidak ada salahnya pemerintah kota (Pemkot) melakukan pembehanan, khususnya terkait dengan kelancaran drainase dan kebersihan lingkungan," katanya, di Palangka Raya, Selasa.<br /><br />Hal itu disampaikan Maryono karena adanya penilaian dari pengelola pasar besar yang merasa kurang diperhatikan oleh Pemkot Palangka Raya terkait pembenahan infrastruktur serta kondisi jalan di kawasan tersebut.<br /><br />Untuk mengatasi masalah antara pengelola pasar besar dan Pemkot Palangka Raya perlu duduk satu meja dan melakukan diskusi mencari satu kesepakatan bersama. Karena, kawasan tersebut juga berpotensi menambah pendapatan asli daerah (PAD).<br /><br />"Saya hanya berpikir, jangan sampai ketika Pemkot melakukan pembenahan dan penataan yang lebih baik, ternyata para pedagang tidak bisa menjaga aset yang sudah dibangun dengan baik tersebut," ucapnya.<br /><br />Pada tahun anggaran 2013 akan meminta instansi teknis terkait membuat program penataan lingkungan dan draiase bangunan pasar besar tradisional.<br /><br />Ia mengatakan, manajemen pengelolaan pasar saat ini masih kurang maksimal, namun semua itu perlu dilakukan perencanaan dengan matang sehingga membuat nyaman para pedagang dan konsumen.<br /><br />"Kami juga meminta pedagang dan masyarakat memelihara kondisi drainase dan bangunan pasar tersebut dengan baik," ujarnya.<br /><br />Dia mengatakan, Pemkot tidak pernah membeda-bedakan kepentingan masyarakat. Semua dinilai sama dan tidak ada prioritas tentu dalam pelayanan kepada masyarakat.<br /><br />Maryono mengimbau pedagang dan pengelola pasar besar tradisional dapat membudayakan kerja bakti untuk membersihkan lingkungan sekitar, sehingga kesan kumuh hilang dan terciptanya kondisi yang nyaman bagi para konsumen.<strong> (das/ant)</strong></p>

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.