Pemkab Barito Utara Susun RPJMD 2013-2018

oleh
oleh

Pemerintah Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah tahun 2013 akan menyusun dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) tahun 2013-2018 yang merupakan penjabaran visi dan misi serta program kepala daerah yang terpilih. <p style="text-align: justify;">"Daerah ini akan menggelar pilkada bupati dan wakil bupati Barito Utara pada 5 Juni 2013, sehingga kepala daerah yang terpilih nanti harus membuat RPJMD lima tahun ke depan," kata Bupati Barito Utara, Achmad Yuliansyah di Muara Teweh, Sabtu.<br /><br />Menurut Yuliansyah, penyelenggaraan fasilitas penyusunan rencana kerja (renja) dan renstra rencana strategis (renstra) satuan kerja perangkat daerah (SKPD) ini untuk pendalaman pemahaman terhadap penyusunan dan meningkatkan kualitas penyusunan dokumen perencanaan pembangunan daerah serta persiapan penyusunan dokumen renja SKPD tahun 2014 dan renstra SKPD (2013-2018).<br /><br />Tujuan kegiatan in, kata Yuliansyah, adalah untuk meningkatkan pemahaman tentang penyusunan, pengendalian dan evaluasi renja dan renstra SKPD, melakukan persiapan guna penyusunan dokumen renja dan renstra SKPD lingkunrgan Pemkab Barito Utara.<br /><br />"Jadi kegiatan ini untuk meningkatkan kinerja aparatur kecamatan dan masing-masing SKPD," kata Yuliansyah.<br /><br />Yuliansyah menjelaskan, kegiatan ini juga memberikan bimbingan kepada aparatur perencana pembangunan pada masing-masing SKPD termasuk aparat tingkat Kecamatan, terutama pada Sekretaris dan Kasubbag Perencanaan SKPD/Kecamatan.<br /><br />Hal ini dalam rangka peningkatan kualitas penyusunan dokumen renja SKPD tahun 2014 dan renstra SKPD tahun 2013-2018 sehingga dokumen yang disusun lebih berkualitas serta lebih sesuai ketentuan yang berlaku.<br /><br />Diharapkan hasil yang dicapai dari kegiatan tersebut adalah meningkatnya pemahaman para Sekretaris dan Kasubbag Perencanaan SKPD dan aparat Kecamatan se Barito Utara tentang tahapan dan tata cara penyusunan, pengendalian dan evaluasi renja dan renstra SKPD dalam rangka penyusunan RPJMD Barito Utara 2013-2018.<br /><br />"saya mengharapkan kepada seluruh peserta yang mengikuti kegiatan ini agar benar-benar dapat menyerap materi yang disampaikan dan memahami betul substansinya sehingga maksud dan tujuan kegiatan ini dapat tercapai sesuai harapan," jelas dia. <em><strong>(das/ant)</strong></em></p>