Perkembangan Bidang Olahraga Di Pontianak Lamban

oleh
oleh

Wali Kota Pontianak Sutarmidji menyatakan, perkembangan bidang olahraga di kota itu lamban, tidak menunjukkan mutu yang baik. <p style="text-align: justify;">"Hingga kini bidang olahraga kita masih jauh dari harapan sehingga belum banyak yang patut untuk dibanggakan," kata Sutarmidji seusai melantik pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Kota Pontianak, Rabu (23/03/2011).<br /><br />Ia berharap, ke depannya peran dan partisipasi aktif dari masyarakat dan pihak swasta lebih dilibatkan lagi dalam menunjang mutu berbagai cabang olahraga di Pontianak.<br /><br />"Tanpa dukungan semua pihak, terutama pihak sponsor sulit salah satu cabang olahraga yang ada di Pontianak mau berkembang karena keterbatasan anggaran dari Pemerintah Kota setempat," ujar Sutarmidji.<br /><br />Sementara itu, Kepala Dinas Pemuda dan Olah Raga Kota Pontianak Suparma menyatakan, dirinya berkomitmen kuat untuk memajukan dunia olah raga apa saja di kota itu.<br /><br />"Dalam waktu dekat saya akan melakukan konsolidasi baik internal maupun eksternal guna mencari masukan cabang olahraga apa saja yang perlu ditingkatkan lagi dan perlu diberikan perhatian serius," kata Suparma yang baru saja dilantik sebagai Kadis Pemuda dan Olah Raga Kota Pontianak tersebut.<br /><br />Menurut dia, sebagai ibu kota Provinsi Kalimantan Barat, Pontianak cukup mempunyai fasilitas sarana dan prasarana pendukung untuk kemajuan cabang olahraga, seperti balap sepeda, sepak bola, seni bela diri, bulu tangkis, renang, dan lain-lain.<br /><br />"Karena masih kurangnya pembinaan dan dukungan dari semua pihak sehingga potensi yang ada masih belum tergarap dengan baik," katanya. <strong>(phs/Ant)</strong></p>