PT. SHP Bantu Sejumlah Peralatan Puskesmas Serawai

×

PT. SHP Bantu Sejumlah Peralatan Puskesmas Serawai

Sebarkan artikel ini

Bertempat di Puskesmas Serawai, 30 Januari 2013, Mr. Soh See Hong selaku General Manager PT Sumber Hasil Prima, didampingi Yohanes, Corporate Social Responsibility (CSR) Manager PT Sumber Hasil Prima dan Mikael Onny, CSR Regional Manager PT Agro Harapan Lestari Jakarta melakukan penyerahan secara simbolis dukungan perusahaan kepada puskesmas. <p style="text-align: justify;">“Program ini dikerjasamakan dengan Puskesmas dalam rangka peningkatan derajat kesehatan masyarakat dan karyawan perusahaan sesuai motto perusahaan Tumbuh Berkembang Bersama Masyarakat”, ujar Mr. Soh See Hong ketika menyerahkan bantuan peralatan puskesmas secara simbolis kepada Dr. C. Hendra, mewakili Bapak Heri, Kepala Puskesmas Serawai pada Kamis (31/02/2013) kemarin. <br /><br /><br />Ditambahkan Yohanes sejumlah peralatan dan pekerjaan yang dilakukan perusahaan sebagai dasar program ini, diantaranya pengecatan gedung puskesmas, pembuatan instalasi air bersih, tempat tidur pasien, tabung oksigen dan regulatornya, dan sterilisator. <br /><br /><br />“Kedepan, kami akan terus memfasilitasi puskesmas ini dengan beberapa jenis pekerjaan lagi, diantaranya penimbunan halaman, tempat parkir, tong sampah, system drainase, gudang sampah, instalasi listrik, pembuatan bangku ruang tunggu pasien, pengecatan, pekerjaan dek, rekruitmen tenaga cleaning service (karyawan perusahaan yang dipekerjakan di puskesmas) dan lain-lain sesuai kebutuhan” ujar Yohanes. <br /><br /><br />Menurut  Yohanes program ini merupakan bagian tak terpisahkan dari komitmen perusahaan untuk tumbuh kembang bersama masyarakat didaerah ini. <br /><br /><br />“Puskesmas Serawai merupakan satu-satunya fasilitas kesehatan masyarakat didaerah ini, yang menjadi tempat rujukan ke RSUD Sintang, pasien harus dengan jalur sungai (speed boat) dengan waktu tempuh sekitar 7 jam. <br /><br />Ini beresiko terhadap pasien. Karena itulah, kami di perusahaan, dalam kerangka menjamin keselamatan karyawan dan masyarakat setempat mencoba melakukan sesuatu. Tidak hanya Serawai, kedepan kami juga akan bekerjasama dengan Puskesmas Ambalau,” ujar pria yang akrab dipanggil Lancui ini.<br /><br /><br />Sementara itu, Frans EBY, Humas Assist Manager mengatakan program ini bagian dari upaya perusahaan bermitra dengan masyarakat setempat. <br /><br />“Kami disini menjalankan program kemitraan inti plasma dengan konsep 70:30, karena itu harapannya program seperti ini berjalan dengan baik sesuai dengan perkembangan perusahaan” ujarnya.<br /><br /><br />Ditempat yang sama, Dr. C. Hendra, mewakili Kepala Puskesmas Serawai menyambut baik program ini. “Kami senang dan bangga, perusahaan dapat membantu beberapa fasilitas yang sangat kami butuhkan. kerjasama seperti inilah yang kami harapkan, tentu  juga dengan beberapa perusahaan lain yang beroperasi di daerah ini karena kesehatan masyarakat merupakan tanggungjawab  semua pihak” ujarnya. <strong>(ast)</strong></p>

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.