Sintang Tak Selenggarakan MTQ Tingkat Kabupaten

oleh
oleh

Jika pada tahun-tahunnya sebelumnya peserta yang diikutkan dalam Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat provinsi merupakan hasil seleksi melalui kegiatan MTQ tingkat kabupaten, maka tahun ini tidak demikian. Lantaran dana yang sangat terbatas, penyelenggaraan MTQ tingkat kabupaten tidak dilaksanakan dan peserta hanya diseleksi oleh pihak Lembaga Penyelenggara Tilawatil Qur’an (LPTQ). <p style="text-align: justify;">Lantaran dana yang sangat terbatas, penyelenggaraan MTQ tingkat kabupaten tidak dilaksanakan dan peserta hanya diseleksi oleh pihak Lembaga Penyelenggara Tilawatil Qur’an (LPTQ).<br /><br />“Penjaringan peserta untuk mewakili Kabupaten Sintang dalam MTQ tingkat Propinsi di Melawi bulan Mei mendatang, hanya melalui seleksi biasa,”ungkap ketua LPTQ Sintang H.Mas’ud Nawawi baru-baru ini.<br /><br />Dijelaskan Mas’ud, lantaran keterbatasan dana berbagai pihak yang bertanggungjwab dalam penjaringan peserta terpaksa bersepakat melalui cara seleksi biasa. Langkah ini diambil setelah diperhitungkan dana yang tersedia tidak memungkinkan MTQ tingkat kabupaten diselenggarakan. Baik diselenggarakan di kecamatan maupun di kota kabupten.<br /><br />“Dana yang disediakan hanya Rp 150 juta. Kalau kita selenggarakan MTQ tingkat kabupaten dan mengundang seluruh kecamatan, untuk makan saja sudah menghabiskan Rp 90 juta. Belum lagi untuk penginapan dan yang lain-lainnya. Jadi kita sepakati melalui seleksi saja,” kata Mas’ud.<br /><br />Dalam seleksi ini, ada dua bidang lomba yang menjadi focus LPTQ.  Bidang Tilawah dan Hifzil Qur’an.  Seleksi akan dilaksanakan pada bulan Febuari mendatang. Sedangkan bidang lomba yang lain, telah ditunjuk masing-masing coordinator untuk melakukan penjaringan yang juga akan dilaksanakan bersamaan pada bulan Febuari dengan mengundang 14 kecamatan se – kabuaten Sintang.<br /><br />Untuk Fahmil Quran, penjaringan diserahkan masing-masing koordinator di sekolah. Sekolahlah yang memilih siswa-siswinya yang berprestasi untuk menjadi wakil.<br /><br />“Yang kemampuannya diatas rata-rata, akan diberikan pemahaman tentang Fahmil Quran. Hasil dari sini nanti akan diikutkan TC pada bulan Maret dan April,” terang Mas’ud. <strong>(*)</strong></p> <p style="text-align: justify;"><strong></strong></p>