Tim Verifikasi Kementerian Kesehatan Kunjungi Tabalong

oleh
oleh

Tim verifikasi dari kementerian Kesehatan mengunjungi Tabalong, Kalimantan Selatan, untuk melakukan penilaian penghargaan Manggala Karya Bhakti Husada dan Ksatria Bhakti Husada. <p style="text-align: justify;">Kepala Dinas Kesehatan Tabalong, Syarifuddin, Rabu, mengatakan tim verifikasi melakukan penilaian selama 2 hari pada 25 sampai 26 September dengan melakukan kunjungan langsung ke sejumlah puskesmas dan poskesdes yang ada di Bumi Saraba Kawa.<br /><br />"Selain melakukan kunjungan langsung ke sejumlah puskesmas dan sarana pelayanan kesehatan, tim verifikasi dari Kementerian Kesehatan juga mendengarkan pemaparan langsung Bupati dan istri," jelas Syarifuddin.<br /><br />Dalam sambutannya, Syarifuddin mengatakan sesuai dengan visi Tabalong yakni mewujudkan Tabalong sehat, cerdas dan sejahtera berbasis agamis, maka peningkatan pelayanan kesehatan terus dilakukan.<br /><br />Hal ini terlihat dari komitmen Bupati Tabalong H Rachman Ramsyi, terkait pembangunan bidang kesehatan diantaranya meningkatkan aksebilitas/keterjangkauan masyarakat terhadap pelayanan kesehatan masyarakat melalui program jaminan Tabalong sehat (JTS).<br /><br />Meningkatkan kapasitas tenaga kesehatan, kemandirian/pemberdayaan masyarakat di bidang kesehatan melalui upaya kesehatan berbasis masyarakat (UKBM).<br /><br />"Sebelumnya kita juga mendapatkan penghargaan untuk inovasi pelayanan kesehatan pada 27 Juni lalu oleh JPIP dan sudah menjadi komitmen pemerintah daerah untuk meningkatan pelayanan kesehatan di Tabalong, karena menciptakan masyarakat yang sehat merupakan visi pembangunan kita" jelas Bupati Tabalong dalam pemaparannya.<br /><br />Bupati mengakui perjalanan pembangunan bidang kesehatan di Tabalong masih terkendala terbatanya sumber daya manusia (SDM) termasuk bidan atau petugas kesehatan di wilayah desa terpencil seperti Desa Salikung dan Desa Sei Kumap kecamatan Muara Uya.<br /><br />Sementara itu ketua tim verifikasi dan penilaian penghargaan Manggala Karya Bhakti Husada, Suhardjono mengatakan penghargaan ini sebagai apresiasi kementerian kesehatan untuk bisa memotivasi daerah baik kabupaten/kota meningkatkan pembangunan di bidang ini.<br /><br />"Kegiatan penilaian dan verifikasi mengacu pada surat sekjen kementerian kesehatan Nomor: PK.01.02/VIII/1540/2012 tanggal 8 September, dimana Tabalong menjadi salah satu calon penerima penghargaan Manggala Karya Bhakti Husada dan Ksatria Bhakti Husada," jelas Suhardjono.<br /><br />Tim verifiksi juga melakukan peninjauan ke lokasi pembangunan RSUD H Badaruddin Tanjung di Desa Maburai Kecamatan Murung Pudak didampingi sejumlah pejabat di lingkungan Pemkab Tabalong termasuk direktur rumah sakit dan kepala puskesmas. <strong>(phs/Ant)</strong></p>