Hari Cuci Tangan Pakai Sabun Sedunia adalah sebuah kampanye global yang dicanangkan oleh PBB bekerjasama dengan organisasi-organisasi lainnya baik pihak pemerintah maupun swasta untuk menggalakkan perilaku mencuci tangan dengan sabun oleh masyarakat sebagai upaya untuk menurunkan tingkat kematian balita dan pencegahan terhadap penyakit yang dapat berdampak pada penurunan kualitas hidup manusia. <p style="text-align: justify;">Ketua TP-PKK Kabupaten Sintang, Ny. Kati Evelina Milton, S.Sos, dalam sambutannya mengatakan kegiatan Cuci tangan ini, seharusnya di laksanakan pada 15 Oktober yang lalu namun karena ada sesuatu dan lain hal maka penyelenggara berinisiatif melaksanakan pada hari ini, Jumat (18/10/2012).<br /><br />Lebih lanjut ia mengatakan cuci tangan itu sangat penting dimana, dengan mencuci tangan minimal kita mengurangi kuman-kuman yang ada di tangan kita.<br /><br />Sementara Kadis Kesehatan yang di wakili oleh Kabid P2KL, Darmadi, pada sambutannya mengatakan, Cuci tangan sangat bermanfaat bagi kehidupan manusia, dan juga Garda terdepan untuk mencegah kuman agar tidak masuk kedalam tubuh kita.</p> <p style="text-align: justify;">Sementara Bupati Sintang, Drs. Milton Crosby, M.Si sebagai dewan penyantun PKK Kabupaten Sintang, dalam sambutannya mengatakan, kegiatan seperti ini sudah kita laksanakan beberapa tahun yang lalu, kalau terdahulu kita laksanakan di Sekolah-sekolah namun pada tahun ini kita laksanakan di Pendopo bupati. <br /><br />Tujuan dari kegiatan sangat penting, dimana kalau kita selalu bersih maka, para penyakit tidak akan masuk ketubuh kita, jika kita sehat makan kita dapat melaksanakan pekerjaan dengan nyaman.<br /><br />Lebih lanjut bupati menjelaskan, kapan kita mencuci tangan, pertama sebelum dan sesudah makan, sesudah kita memegang binatang dan yang paling utama setelah kita BAB, itu yang rentan adanya kuman, jelasnya.<br />Selain itu bupati juga mengajak anak-anak TK, SD SMP dan SMU, yang mengikuti secara simbolos untuk mencuci tangan agar dapat menjaga kesehatannya, jika badan sehat maka adik-adik belajarpun dengan semangat dan nyaman.<br /><br />Bupati juga meninta kepada siswa-siswi agar dapat bekerja Keras, Kerja Cerdas, Kerja Ikhlas, kerja Tuntas dan jauhi minum-minuman keras.</p> <p style="text-align: justify;">"Saya yakin jika adik-adik melaksanakan ini semua, pasti adik-adik sukses dan nilainya memuaskan, " jelasnya.<br /><br />Kegiatan Cuci tangan sedunia pakai sabun tersebut di ikuti oleh anak-anak TK, SMP, dan SMU.<strong>(*)</strong></p>