Tujuh Pamen Kodam XII Tanjungpura, Masuk Dalam Rotasi Jabatan

oleh
oleh

Kepala Penerangan Daerah Militer (Kapendam) XII/Tanjungpura Kolonel Infanteri Tri Rana Subekti, S. Sos membenarkan bahwa Komando Daerah Militer (Kodam) XII/Tanjungpura telah melaksanakan Serah Terima Jabatan (Sertijab) dijajaran Kodam pada Sabtu, 25 November 2017. Sertijab dipimpin langsung oleh Pangdam XII/Tanjungpura Mayjen TNI Andika Perkasa, SE., MA., M.Sc., Ph.D., hadir Kasdam XII/Tpr, Danrem 121/Abw Dam XII/Tpr, Irdam XII/Tpr, Danrem 102/Pjg Dam XII/Tpr, Perwira Staf Ahli Pangdam XII/Tpr, LO AU, AL, para Asisten Kasdam XII/Tpr, para Kabalakdam XII/Tpr, dan pejabat lainnya, dilaksanakan di Aula Makodam XII/Tanjungpura, Jalan Arteri Alianyang, Kubu Raya, Kalimantan Barat. <p style="text-align: justify;">Kapendam XII/Tpr mengatakan sebanyak tujuh perwira menengah dilingkungan Kodam XII/ Tanjungpura masuk dalam rotasi jabatan ditempat yang baru.<br /><br />Tercatat tujuh pamen yang masuk dalam rotasi pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan kesatuan Kodam XII/Tpr yaitu Kolonel Czi Ahmad Rizal Ramdhani, S.Sos, S.H. menempati jabatan baru sebagai Paban I/Ren Spamad sebelumnya menjabat Staf Ahli Pangdam XII/Tpr Bidang Hukum dan Humaniter, Kolonel Inf Ibnu Jarwadi, menempati jabatan baru sebagai Staf Ahli Pangdam XII/Tpr Bidang Hukum dan Humaniter, sebelumnya menjabat Danbrigif-19/Khatulistiwa Dam XII/Tpr, Letkol Inf Fredy Sianturi menempati jabatan baru sebagai Danbrigif-19/Khatulistiwa Dam XII/Tpr, jabatan sebelumnya sebagai Pabandya-2 Kermamil Non ASEAN Spaban V/Kermamil Sopsad, Kolonel Inf A. Sugianto Simanjuntak, S.IP menempati jabatan baru sebagai Sekretaris Pusintelad, sebelumnya menjabat sebagai Asintel Kasdam XII/Tpr, Kolonel Inf Hendri Sembiring, menempati jabatan baru sebagai Asintel Kasdam XII/Tpr, sebelumnya menjabat sebagai Kepala Pusat Informasi Intelijen (PII) Pusintelad, Kolonel Inf Heru Agung Aryandhono, menempati jabatan baru sebagai Aspers Kasdam IX/Udayana, sebelumnya menjabat sebagai Kasipers Korem 121/Abw Kodam XII/Tpr, dan yang terakhir Letkol Inf Deni Gunawan, menempati jabatan baru sebagai Kasipers Korem 121/Abw Kodam XII/Tpr, sebelumnya menjabat sebagai Pabandya-2/Seldik Spaban II/Bindik Spersad.<br /><br />"Jadi untuk tujuh Pamen yang menempati jabatan baru, ada dua Pamen yang bergeser dari Kodam XII/Tanjungpura dan bertugas di satuan lain. Rotasi jabatan sendiri merupakan suatu bentuk penyegaran dijajaran TNI AD guna membangun kinerja yang lebih baik dalam setiap satuan”. kata Kapendam XII/Tpr<br /><br />"Dengan menempati tempat yang baru kita yakin, para Pamen dapat lebih baik lagi dalam bekerja dan menciptakan berbagai inovasi yang cerdas disetiap satuan yang mereka tempati, " pungkas Kapendam XII/ Tanjungpura.(Pdm)</p>